-->

Sambang Bhabinkamtibmas di Desa Bresela Sebagai Penggerak Ketahanan Pangan


GIANYAR, Dalam rangka mendukung program pemerintah terkait ketahanan pangan Bhabinkamtibmas tidak hanya hadir untuk memberikan informasi dan sosialisasi, tetapi juga untuk menyampaikan beberapa himbauan penting mengenai ketahanan pangan di Desa binaannya. 


Bhabinkamtibmas Desa Bresela Aiptu I Made Budiyasa sebagai Penggerak Ketahanan Pangan di Desa Bresela melaksanakan Sambang kerumah warga untuk memotivasi para warga agar selalu memanfaatkan lahan pekarangan untuk menanam kebutuhan pokok sehari-hari untuk menunjang ketahanan pangan keluarga. Senin (2/12/24)


Pada kesempatan kali ini Bhabinkamtibmas Desa Bresela menyambangi rumah warga atas nama I Made Sedana bertempat di Banjar Bresela dimana telah memanfaatkan tanah lahan pekarangannya untuk menanam pohon Cabai, Pohon Sawo, Pohon Jambu serta Pohon Pepaya untuk memenuhi kebutuhan pokok keluarga sehingga dapat menunjang program Pemerintah untuk menuju swasembada Pangan dalam rangka mendukung kegiatan program Asta Cita Presiden Republik Indonesia.


Adapun luas lahan yang dimanfaatkan seluas 1 are, Dalam kesempatan tersebut warga binaan merasa sangat senang dan bangga dapat bertukar pikiran bersama Bhabin terkait cara bercocok tanam dengan memanfaatkan lahan yang ada di sekitar areal pemukiman warga atau pekarangan rumah sendiri.

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama