Bali - Untuk meningkatkan keamanan dan mencegah kejahatan malam hari, Polsek Selemadeg rutin melaksanakan Patroli Blue Light Patrol, Sabtu (24/08/2024). Blue Light Patrol malam melibatkan 5 personil gabungan fiket fungsi dipimpin Pawas Ipda I Nyoman Mulada.
Kapolsek Selemadeg, Kompol Wayan Suastika, S.H, mengatakan Blue Light Patrol bertujuan untuk menekan angka kejahatan seperti pencurian, perampokan, dan gangguan Kamtibmas lainnya di malam hari. "Dengan kehadiran patroli ini, kami berharap dapat meminimalisir potensi kejahatan serta memberikan rasa aman bagi warga di Kec. Selemadeg apalagi menjelang Pilkada 2024," ujarnya.
Patroli preventif blue light patrol ini dilakukan di berbagai lokasi rawan kejahatan, termasuk Gardu Induk PLN Soka, Tower Soka Kaja, penyisiran tempat penyimpanan Pretima di Pura, objek vital perbankan, jalur utama, area permukiman dan pusat keramaian.
Kehadiran Blue Light Patrol diharapkan dapat meningkatkan kewaspadaan masyarakat serta memperkuat kerja sama antara Kepolisian dan komunitas dalam menjaga keamanan di Kec. Selemadeg. Petugas juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada dan segera melapor jika menemui aktivitas mencurigakan."ucap Kapolsek"
(Humas Polsek Selemadeg)
Admin 081357848782 (0)