Klungkung-Polres Klungkung Menggelar Jumat Mesadu Quickwins Presisi Polres Klungkung bertempat di Bala Desa Adat Sidayu Tojan Desa Takmung Kec. Banjarangkan Kab. Klungkung
Kegiatan Jumat Mesadu Quickwins Presisi Polres Klungkung ini adalah Implementasi Program Quickwins Presisi Polri yang di gagas langsung oleh Bapak Kapolri untuk menerima saran, kritik dan masukan secara langsung dari masyarakat terkait dengan pelayanan Publik di Polres Klungkung, pada Jumat, 15 Desember 2023
Sebagai Narasumber Kapolres Klungkung yang di Wakili oleh Kapolsek Banjarangkan AKP I Made Sutika didampingi Kasat Binmas Polres Klungkung Iptu Ida Bagus Gede Ariada bersama dengan PJU Polsek Banjarangkan, Bhabinkamtibmas Ds. Takmung, Polisi Banjar Sidayu Tojan.
Hadir Perbekel Ds. Takmung yg di Wakili oleh Sekdes Takmung, Bendesa Adat Sidayu Tojan I Komang Sudira dan Warga masyarakat Desa Adat Sidayu Tojan yang berjumlah 20 orang
Sambutan Sekdes Takmung Mengucapkan terimakasih kepada Polres Klungkung karena sudah melaksanakan Program Jumat Mesadu idi wilayah Desa Adat Sidayu Tojan
Kami mohon maaf karena seyogyanya bapak perbekel yang semestinya hadir namun karena ada kesibukan maka kegiatan ini diwakilkan kami selaku sekdes dan mohon agar Kasat Binmas dan Kapolsek Banjarangkan memberikan arahan maupun imbauan terkait keamanan menjelang Nataru dan Pemilu 2024
Bendesa Adat Sidayu Tojan I Komang Sudira Mengucapkan terimakasih kepada Polres Klungkung karena telah melaksanakan kegiatan Jumat Mesadu Ini, Dengan adanya kegiatan ini kami mohon kepada warga masyarakat Desa Adat Sidayu Tojan dapat menyampaikan Unek - unek maupun permasalahan yang akan disampaikan dan kami mohon agar Kapolsek Banjarangkan memberikan pemahaman terkait pemeliharaan Harkamtibmas menjelang Nataru dan Pemilu 2024, agar keamanan khususnya di Dusun Sidayu Tojan tetap berjalan kondusif
Sambutan Kapolsek Banjarangkan Akp I Made Sutika yang mewakili Kapolres Klungkung Mengucapkan terimakasih kepada Sekdes Takmung, Bendesa Adat Sidayu Tojan dan Warga Sidayu Tojan karena telah memberikan ruang dan waktu untuk melaksanakan kegiatan jumat mesadu ini
Kami mohon maaf karena seyogyanya Bapak Kapolres Klungkung yang hadir namun karena ada kegiatan di Polres Maka saya diberikan perintah untuk melaksanakan kegiatan jumat mesadu ini. Tuturnya
Dan pada kesempatan ini saya ingin Memperkenalkan diri selaku Kapolsek Banjarangkan yang baru menggantikan AKP I Wayan Sujana, S.H., M.M. dan kami mohon kerjasamanya dari para tokoh masyarakat maupun warga masyarakat. Tambahnya
Akp I Made Sutika jug menyampaikan bahwa saat ini di masing-masing Banjar sudah ditempatkan Petugas Polisi Banjar yang tugasnya untuk membantu Tugas Bhabinkamtibmas untuk menjaga situasi Kamtibmas, dan Polisi Banjar ini juga program dari Mabes Polri yang dikenal dengan Polisi Rw.
Kami mengajak kepada seluruh warga masyarakat yg hadir agar sama-sama menjaga harkamtibmas menjelang Nataru dan Pemilu 2024 serta tetap menjalin K3I ( Komunikasi, Koordinasi, Kolaborasi dan Informasi) dengan baik, sehingga situasi tetap terjaga dengan kondusif. Paparnya
Selanjutnya dilakukan sesi Tanya jawab untuk menampung keluhan masyarakat khususnya di Wilayah Desa Adat Sidayu, warga I Ketut Susanta menyampaikan Terkait penerangan jalan yang ada di jalan Sidayu Tojan yakni di sebelah utara jalan raya bay pas minim adanya lampu penerangan jalan, I Nyoman Sudana Mengapresiasi kepada kepolisian Sektor Banjarangkan karena selama ini koordinasi antar parajuru dan warga sdh terjalin dengan baik kami ingin sampaikan Di simpang Empat Bay Pas Sidayu Tojan ada usaha Bengkel dimana sering memperbaiki truk di pinggir jalan sehingga pandangan penglihatan pengguna jalan mengalami kendala sehingga hal tersebut dapat mengakibatkan terjadinya kecelakaan lalu lintas, mohon kepada kapolsek agar memberikan upaya untuk mengantisipasi timbulnya kecelakaan lalu lintas, I Wayan Darsana kami mohon agar Program Sim Keliling kembali diaktifkan dan dilaksanakan di Sidayu Tojan
Kapolsek Banjarangkan Akp I Made Sutika menyampaikan Masalah penerangan jalan, terkait sarana prasarana Lampu Penerangan Jalan kami akan berkoordinasi dengan Camat Banjarangkan, Terkait kerawanan yg ditimbukan kami akan melakukan langkah - langkah dengan melakukan kegiatan Patroli sehingga bisa mengantisipasi adanya kasus kriminalitas dan adanya usaha benkel yang memperbaiki Truk di Pinggir/bahu jalan kami akan melakukan Binluh kepada Pemilik Usaha Bengkel sehingga apa yang menjadi penyebab kecelakaan bisa diminimalisir. Jawabnya
Kasat Binmas Iptu Ida Bagus Gede Ariada menambahan Terkait Sim keliling, kami akan berkoordinasi dengan Kasat Lantas Polres Klungkung, dan dapat kami informasikan bahwa Sim keliling hanya melayani perpanjangan masa berlaku SIM sedangkan untuk pembuatan SIM baru tidak bisa. Imbuhnya (*)
Admin 081357848782 (0)