-->

Kompol (Purn) Jahja Rumra "Layani Masyarakat Dengan Ikhlas dan Hati yang Tulus"

  


Polresta Jayapura Kota,- Hari ini tepat 36 tahun 5 bulan melaksanakan tugas sebagai anggota Kepolisian Alhamdulillah semua berjalan lancar tanpa adanya kejadian atau hambatan dalam berkarier dan hubungan kepada seluruh personel tetap harmonis.


Hal tersebut diungkapkan mantan Kapolsek Jayapura Utara Kompol (Purn) Jahja Rumra, S.H., M.H saat diwawancarai usai pelaksanaan Upacara Serah Terima Jabatan bertempat di Mapolresta Jayapura Kota, Rabu (29/3) sore.


Kompol (Purn) Jahja Rumra selaku senior berpesan dan menghimbau kepada juniornya yang mengabdi di jajaran Kepolisian dalam melaksanakan tugas harus ikhlas dan tanpa pamrih. "Apa yang kita perbuat akan kita tuai hasilnya, jika kita mengabdi dengan baik maka niscaya akan menghasilkan yang baik," ujarnya.


"Jangan nilai dirimu dengan apa yang kamu perbuat, biarkan Pimpinan yang menilai. Laksanakanlah tugasmu sesuai apa yang Pimpinan perintahkan dengan tulus dan ikhlas, semua tujuan pekerjaan kita ditujukan kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, Pimpinan itu dipakai oleh Tuhan untuk mengarahkan perjalan hidup kita," tandasnya.


Lebih lanjut kata Jahja Rumra, selalu utamakan pekerjaan, jangan membeda-bedakan pelayanan kepada masyarakat, entah dia pejabat atau masyarakat biasa, suku ini atau suku itu, berikan pelayanan sepenuh hati, semua punya kesulitan dan butuh pertolongan.


"Tidak perlu orang pintar apalagi tinggi hati atau sombong, cukup dengan rajin maka dengan sendirinya akan pintar dan menguasai tugasnya. Itulah yang terjadi dan saya tekankan kepada setiap personel. Jangan pilih-pilih jabatan, setiap tempat kita ditugaskan Tuhan telah menempatkan hal yang kita butuhkan disitu," pungkas Kompol (Purn) Jahja Rumra, S.H., M.H.(*)


Penulis : Subhan

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama