-->

Jadi Pembina Upacara di SMKN 1 Tanjung Selor, Dandim 0903/Bulungan Motivasi Siswa

  


Tanjung Selor, Upacara Bendera yang rutin dilaksanakan SMKN 1 Tanjung Selor, kali ini terasa berbeda karena yang sebagai Pembina Upacara adalah Dandim 0903/Bulungan Letkol Inf Victor Andhyka Tjokro, S.IP. Upacara bendera yang dilaksanakan secara khitmad ini diikuti oleh seluruh guru pengajar dan siswa siswi SMKN 1 Tanjung Selor yang beralamatkan di Jalan Skip Tanjung Selor, Kab Bulungan, Senin (31/10/2022).


Dandim 0903/Bulungan Letkol Inf Victor Andhyka Tjokro, S.IP mengajak seluruh siswa-siswi menerapkan kedisiplinan baik saat di rumah maupun di lingkungan sekolah. Termasuk saat berada dalam ruangan kelas dan memotivasi siswa agar giat belajar untuk menggapai masa depan yang lebih baik serta hindari kegiatan yang negatif yang merugikan diri sendiri maupun orang lain.


Saya berpesan kepada para pelajar/siswa tumbuhkan disiplin sedini mungkin agar biasa terbina rasa tanggunjawab dan jiwa disiplin yang tinggi. Giatlah belajar dan harus memiliki motivasi maju ke depan serta profesional karena SMK merupakan sekolah yang mencetak tenaga untuk digunakan karena memiliki keterampilan sesuai kejuruan pendidikan masing-masing.


Selain itu, Dandim juga mengajak para siswa untuk turut serta menjaga keamanan di lingkungan masing-masing, terutama lingkungan sekolah. Lingkungan sekolah yang aman dan bersih menjadi pendorong siswa dalam proses belajar. Untuk itu setiap siswa harus turut membantu keamanan dan kebersihan lingkungan sekolah.


Lebih lanjutnya mengajak semakin giat belajar untuk meraih kesuksesan dan cita cita, meningkatkan wawasan kebangsaan Indonesia ,menjauhi narkoba, hindari tawuran, menjaga toleransi beragama,beradat dan berbudaya ,menjadi pelopor kebersihan lingkungan dimulai dari sekolah maupun dirumah , menghormati orang tua dan guru guru disekolah, giat belajar dan selalu Disiplin.

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama