-->

Sipandu Beradat, Sinergitas Bhabinkamtibmas dan Pecalang Amankan Iring-Iringan Upacara Mepeed



UBUD - Selaku anggota Bhabinkamtibmas selalu memonitor setiap kegiatan yang dilaksanakan di Desa binaannya demi keamanan masyarakat.


Seperti sore ini yang dilaksanakan Bhabinkamtibmas Desa Singakerta Polsek Ubud Aiptu I Made Widastra bersinergi dengan pecalang adat dalam pengamanan upacara Mepeed. Kamis, 14 Juli 2022.

 

Kegiatan upacara Mepeed dari warga Banjar Buduk dan Banjar Lodtunduh Desa Singakerta Kecamatan Ubud serangkaian kegiatan upacara Karya Padudusan Agung, Memungkah, Mendem Pedagingan, Pedanan, Ngusaba Nini dan Ngusaba Desa di Pura Desa lan Puseh Desa Adat Tebongkang.


Pecalang Adat disebar sepanjang simpang jalan yang dilalui iring – iringan upacara Mepeed sebagai implementasi program Sipandu Beradat


Aiptu I Made Widastra mengungkapkan, “setiap simpang, jalur yang dilewati di tempatkan pecalang Adat bersinergi dengan Bhabinkamtibmas melaksanakan pengamanan sebagai wujud program “SIPANDU BERADAT” Sistem Pengamanan Terpadu Berbasis Adat”, ungkap Bhabinkamtibmas Desa Singakerta.


“Dalam upacara mepeed ini untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 salah satunya penggunaan masker, maka dari itu kita terus menghimbau masyarakat yang melaksanakan kegiatan agar selalu menerapkan protokol kesehatan”, tutup Aiptu I Made Widastra. (dastro)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama