Tanjung Selor, Komandan Kodim 0903/Bulungan Kolonel Inf Akatoto, SH bersama Wakil Bupati (Wabup) Bulungan, Ingkong Ala, SE, M.Si dan Kapolres Bulungan, AKBP Ronaldo Maradona TPP Siregar, SH serta jajaran Forkopimda Bulungan ikuti Upacara Peringatan HUT Bhayangkara ke-76 secara virtual bertempat di lapangan tenis indor Polres Bulungan, Selasa (5/7/2022).
Upacara yang biasanya digelar secara langsung, kini dilakukan secara virtual (online) mengingat pandemi covid-19 belum juga berakhir. Kehadiran Komandan Kodim 0903/Bulungan pada Upacara Peringatan HUT Bhayangkara ke-76 Tahun 2022 merupakan bukti hubungan erat antara TNI-Polri dalam menjaga ketertiban dan keamanan di wilayah Kab Bulungan.
Peringatan HUT Bhayangkara ke-76 Tahun ini, Polri mengusung tema “Polri Yang Presisi Mendukung Pemulihan Ekonomi dan Reformasi Struktural Untuk Mewujudkan Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh”, yang tentunya Polri mengharapkan masyarakat dapat bekerjasama dalam kegiatan Polri untuk kedepannya.
Jokowi dalam sambutannya mengingatkan agar segenap anggota Polri bekerja dengan hati-hati dan presisi karena organisasi Polri menyentuh sampai tingkat desa.
Setiap hari anggota Polri bersentuhan langsung dengan masyarakat, saudara-saudara selalu dalam pengamatan rakyat yang menilai apakah perilaku Polri sesuai dengan harapan rakyat.
Dilanjutkan, Polri juga diminta memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) agar lebih kokoh dalam menghadapi tantangan global seperti krisis energi, krisis pangan dan krisis keuangan. Jokowi juga meminta Polri terus berinovasi dan meningkatkan kemampuan teknologi.
“Kita harus semakin siap menghadapi ancaman kejahatan berbasis teknologi terbaru,” tandasnya. Diingatkan pula pandemi Covid-19 masih memerlukan penanganan serius sehingga Polri juga diminta selalu siaga dalam penanggulangan Covid-19.
Dandim 0903/Bulungan berharap untuk kedepannya solidaritas dan sinergitas antara TNI-Polri tetap berjalan baik sesuai dengan harapan semua pihak.
Dalam peringatan HUT Bhayangkara ke-76 Tahun 2022, TNI-Polri dapat meningkatkan serta menjaga Kamtibmas yang kondusif. Dirgahayu Kepolisian Republik Indonesia ke-76, mari kita jaga solidaritas dan sinergitas demi mewujudkan Kamtibmas yang Kondusif, masyarakat semakin produktif, ucapnya.
Admin 081357848782 (0)