-->

Himbauan antisipasi kerawanan gangguan kamtibmas di Bank BRI Unit Nglegok

 


Lingkungan kamtibmas yang aman dan kondusif merupakan harapan semua warga. Serta transaksi keuangan yang aman dan lancar merupakan salah satu penunjang kelancaran perekonomian warga. Salah satunya di BRI Nglegok. Yang merupakan salah satu perbankan di wilayah Kelurahan Nglegok yang menjadi tujuan warga yang melakukan transaksi keuangan.


Senin, 27 Juni 2022, anggota Polsek Nglegok melaksanakan patroli rutin serta patroli dialogis secara mobiling. Salah satunya di ATM BRI Nglegok  yang ramai pengunjung. 


Tim patroli berhenti di ATM BRI Nglegok Kec. Nglegok. Dalam beberapa hari ini, ada beberapa warga yang ramai melakukan transaksi keuangan di ATM. Anggota Polsek Nglegok, memberikan himbauan kamtibmas kepada warga yang melakukan  transaksi keuangan, agar selalu menjaga kamtibmas dan berhati hati dalam menyimpan uang sebagai antisipasi tindak kejahatan.


Tidak lupa tim patroli Polsek Nglegok, juga memberikan himbauan agar warga tetap menjaga kebersihan dan menerapkan prokes di lingkungan sebagai antisipasi penyebaran covid19. Karena virus covid19 masih ada walaupun sudah menurun intensitasnya.


"Warga diharapkan tetap menjaga kamtibmas serta menerapkan prokes agar tercipta lingkungan yang bersih dan kondusif." Pungkas Aiptu Seno Raharjo.

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama