-->

Polres Gianyar Lepas Empat Personel Yang Memasuki Purnabakti

 


Gianyar- Kepolisian Resor Gianyar kembali melepas empat personel yang memasuki purnabakti TMT 1 April 2022. Upacara pelepasan personel yang memasuki masa purnabakti dilaksanakan di Loby Mako Polres Gianyar. Jumat (1/4/2022).


Bertindak selaku inspektur upacara Kapolres Gianyar AKBP I Made Bayu Sutha Sartana, S.I.K., M.H. yang didahului dengan laporan dari Perwira upacara dilanjutkan dengan  penghormatan yang dipimpin oleh komandan upacara.


Adapun personel Polres Gianyar yang memasuki purnabakti adalah AKP I Ketut Artawa jabatan Kanit Intelkam Polsek Gianyar, AKP Ni Wayan Sudarmi jabatan Kanit Binmas Polsek Blahbatuh, Ipda Dewa Nyoman Raka jabatan Kanit Provos Polsek Ubud dan Aiptu I Nyoman Puja jabatan Bhabinkamtibmas Desa Petak Kaja Gianyar.


Kapolres Gianyar AKBP I Made Bayu Sutha Sartana, S.I.K., M.H. dalam arahannya menyampaikan ucapan terimakasih atas dukungan selama ini telah membantu tugas kepolisian khususnya Polres Gianyar terlebih lagi selama saya menjabat sebagai Kapolres Gianyar sehingga Harkamtibmas secara umum berjalan aman dan lancar.


“Selamat kepada bapak dan ibu yang telah kembali ke masyarakat yang telah melaksanakan tugas kurang lebih selama 40 tahun semoga panjang umur dan sehat selalu,” ujar Kapolres Gianyar.


Terakhir Kapolres Gianyar berpesan kepada para senior yang memasuki masa purnabakti “tolong bawa dan jaga nama baik Kepolisian khususnya Polres Gianyar dimasyarakat, bantu kami melaksanakan tugas dalam mengedukasi masyarakat dan jaga komunikasi serta silaturahmi kita,” tutupnya.

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama