Lumajang, Pendim 0821 – Komandan Kodim 0821/Lumajang, Letkol Czi Gunawan Indra Y. T., S.T., M.M. bersama Jajaran Fokopimda menghadiri acara Dharma Santi, sebagai rangkaian perayaan Hari Raya Nyepi, Tahun Baru Saka 1944/2022, bertempat di Pura Mandara Giri Semeru Agung Kecamatan Senduro Kabupaten Lumajang Jawa Timur, Sabtu (26/3/2022).
Perayaan Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1944/2022 kali ini, bertemakan “Aktualisasi Nilai Tat Twam Asi dalam Modernisasi Beragama Menuju Indonesia Tangguh”
Usai kegiatan, Letkol Czi Gunawan Indra Y. T., S.T., M.M. menyampaikan, bahwa dalam menjaga keharmonisan dan kerukunan antar umat beragama, memerlukan peran aktif seluruh lapisan masyarakat untuk mewujudkannya.
“Keamanan dan ketertiban wilayah akan dapat terwujud apabila kita dapat saling menjaga keharmonisan dan kerukunan antar umat beragama. Untuk itu, dalam melaksanakan pembinaan di wilayah, kita harus dapat menjadi teladan bagi masyarakat untuk mewujudkannya,” ujarnya.
Lebih lanjut Gunawan mengatakan, bahwa dalam melaksanakan rangkaian kegiatan Hari raya Nyepi tahun ini, pihaknya melalui Babinsa di wilayah akan terus berupaya untuk selalu berkoordinasi dengan aparatur lainnya untuk menjaga keamanan dan kenyamanan umat Hindu di Lumajang selama perayaan Hari Raya Nyepi.
Dia berharap, dengan terjaganya keamanan dan kenyamanan di masyarakat, perayaan Hari Raya Nyepi bagi masyarakat yang beragama Hindu, dapat berjalan dengan tertib dan penuh hikmad.
“Manusia adalah makhluk yang sempurna, untuk itu saling menghormati dan menghargai sesama sangat diperlukan, agar keharmonisan bermasyarakat dapat terwujud, agar rangkaian kegiatan perayaan Hari Raya Nyepi dapat berjalan dengan tertib dan penuh hikmat bagi umat Hindu yang merayakannya,” katanya. (Pendim0821)
Admin 081357848782 (0)