-->

Gerai Vaksin Polres Gianyar Layani 265 Lansia Dan Warga Tercecer

 


Gianyar, Guna pencapaian target vaksin Lansia Di Wilayah Gianyar, Polres Gianyar bekerja sama dengan Pemda Gianyar, Dinkes Gianyar, Dan TNI melalui pemerintahan Desa, Muspika Pantau pelaksanaan giat Gerai Vaksin Presisi Polres Gianyar di Banjar Tengkulak Kaja Desa Kemenuh, Kec. Sukawati, Selasa 2/11/2021.


Camat Sukawati I GUSTI NGURAH UDAYADNYA, Sip. MM. "mengatakan Kab Gianyar Gencar melakukan giat Vaksin mengejar target dalam pemulihan ekonomi Bali dengan bekerja sama Pemda Gianyar, TNI Polri dan Dinas Kesehatan menggelar giat vaksin di masing-masing Desa Khususnya Kec. Sukawati hari ini digelar dibanjar Tengkulak Kaja, Desa Kemenuh Sukawati, ungkap Camat.


Kapolsek Sukawati yang diwakili Kanit Binmas AKP I WAYAN KASIH mengatakan, " dalam giat gerai vaksin presisi Polres Gianyar ini, sebagai vaksinator  tim Kesehatan Dari Poliklinik Polres Gianyar, dibantu para Polwan dan Sipil dalam input data.


Lansia Desa Kemenuh diberikan kemudahan dengan vasilitas antar jemput bagi yang kluarganya tidak bisa mengantar ke lokasi vaksin, Jelas Pak Kanit Binmas.


Danramil 1616-05 Sukawati Kapten Inf. I GEDE ASTAWA, "mengatakan dengan kerja sama yang baik muspika Kec. Sukawati dalam menggelar giat vaksin presisi tentunya akan berjalan lancar dan data akan menjadi akurat dan sinkron ke Pemda Gianyar.


TNI-Polri selalu solid dalam setiap event atau kegiatan vaksin demi kelancaran dan keamanan, giat Gerai Vaksin Presisi Polres Gianyar berjalan aman. Tutup Beliau.

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama