HULU SUNGAI TENGAH- Hari ketiga setelah pembukaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-112 Kodim 1002/Hulu Sungai Tengah (HST), Satgas kejar target perenovasian musholla Noor Iman di Desa Rantau Keminting, Kecamatan Labuan Amas Utara.
Selaku Komandan Satuan Setingkat Kompi (Dan SSK) Kapten Inf Lilis Sutanto menerangkan, progres perenovasian musholla Noor Iman pada Program TMMD kali ini sudah mencapai tahap pemasangan kerangka atap. Jumat, (17/9/2021).
"Kami optimis penyelesaian renovasi musholla ini berjalan lancar, walau cuaca menjadi kendala, namun kekuatan dan semangat satgas TMM bersama warga tak terbendung ingin secepat mungkin merampungkan perenovasian ini,"katanya
"Jelas setiap tahapan walaupun dikerjakan secara cepat, kita harus hati - hati juga, karena keselamatan saat pengerjaan adalah faktor yang paling utama menuju kesuksesan TMMD ini,"ungkap Lilis.(Pendim1002).
Admin 081357848782 (0)