TAPIN. Tim Kesehatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 111 Kodim 1010/Tapin berikan layanan kesehatan kepada masyarakat setempat yang membutuhkan.
Layanan kesehatan tersebut tidak hanya diberikan kepada anggota TNI saja, Namun masyarakat yang membutuhkan layanan kesehatan juga dapat memeriksakan diri.
Tidak hanya pemeriksaan kesehatan, anggota Satgas kesehatan ini juga menyedikan berberapa obat-obatan yang dapat digunakan oleh anggota Satgas TMMD 111 dan masyarakat untuk berberapa penyakit ringan.
Serma Soenoto salah satu anggota Satgas TMMD Ke 111 mengatakan disamping kami sebagai tim kesehatan untuk mendukung kegiatan TMMD Ke 111, kami juga membantu meringankan masyarakat dalam pemeriksaan kesehatan. Senin, (21/6/2021).
Lebih lanjut, Soenoto menambahkan ini semua guna memberikan kemudahan kepada masyarakat untuk mendapatkan pengobatan yang sangat mudah dan gratis.
"Itu yang kami lakukan demi tercapainya TMMD yang ke 111 khususnya Kodim 1010/Tapin,"imbuhnya
Sementara itu, Sunarmi (68) warga RT. 07 RW.03 Desa Suato Baru, Kecamatan Salam Babaris mengatakan senang ada Bapak Tentara kesini untuk memeriksa kesehatan saya.
"Alhamdulillah saat dicek kesehatan, darah saya normal 120/80,"imbuhnya
"Saya senang dan terima kasih atas pemeriksaan yang sudah dilakukan Bapak Tentara,"tutupnya.
Admin 081357848782 (0)