MALINAU Kalimantan Utara - Untuk memastikan penyaluran BST(Bantuan Sosial Tunai) dari kemensos berjalan dengan tertib, lancar dan tepat sasaran serta sesuai protokol kesehatan, Babinsa Jajaran Kodim 0910/Malinau dampingi dan monitor kegiatan tersebut.
Seperti yang dilakukan oleh Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0910-03/Malinau Kota Sertu M. Supriyadi yang mendampingi dan memonitoring pembagian BST Tahap 12 dan 13 yang merupakan program dari Kemensos R.I yang dilaksanakan oleh PT Pos Indonesia cabang Malinau sebesar Rp 600.000 dan diberikan kepada 36 Warga yang berhak mendapatkannya.
Pembagian Bantuan Sosial Tunai (BST) tersebut berlangsung di Kantor Desa Batu Lidung, Kecamatan Malinau Kota, Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara, Rabu (15/04/2021).
" Ya kami ada dilokasi pembagian BST untuk mendampingi dan memonitoring agar kegiatan pembagian tersebut berjalan aman dan tertib serta tepat sasaran dan benar-benar terasa manfaatnya bagi masyarakat yang membutuhkan " Kata M.Supriyadi
Selain itu juga kami menghimbau kepada masyarakat yang mendapatkan bantuan untuk tetap mengikuti Protokol Kesehatan yaitu dengan mencuci tangan sebelum masuk ruangan, menjaga jarak dan tetap menggunakan masker.(Pendim 0910).
Admin 081357848782 (0)