-->

Gelar Ops Pekat di Perbatasan, Polsek Muara Tami Temukan Motor Curian


Polresta Jayapura Kota,- Bertempat di Pasar Lama Perbatasan Skouw Distrik Muara Tami, Kapolsek Muara Tami AKP Jubelina Wally, S.H., M.H gelarGiat Hunting dalam rangka Operasi Pekat Matoa-2020 Polresta Jayapura Kota, Senin (23/11) Pagi.


Kapolsek menerangkan, dalam operasi pekat yang digelar kali ini sesuai atensi pimpinan, pihaknya rutin setiap harinya melakukan razia terhadap kendaraan roda dua dan roda empat guna menekan angka kejahatan curanmor.


"Operasi pekat yang digelar kali ini, kami rutin setiap hari gelar razia dan hunting terhadap kendaraan roda dua dan roda empat ditempat-tempat berbeda guna menekan angka tindak pidana curanmor," Ungkap Kapolsek.


Lanjut Kapolsek menjelaskan, dari hasil razia yang digelar di perbatasan skouw hari ini pihaknya berhasil menjaring 2 (dua) unit sepeda motor tanpa dilengkapi surat-surat dimana setelah dilakukan pemeriksaan pada database curanmor, salah satunya memiliki laporan polisi.


"Dari hasil razia yang kami laksanakan d skouw hari ini, berhasil diamankan 2 unit SPM tanpa surat-surat, dimana salah satunya memiliki laporan polisi di polsek jayapura selatan yakni SPM Jupiter Z dengan Laporan Polisi No : LP / 35 / I / 2016 / Papua / res Jayapura kota / Sek Japsel tanggal 17 Januari 2016," Beber Kapolsek.


Barang bukti yang diamankan tersebut kini dibawa ke mapolsek muara tami guna ditindaklanjuti oleh unit reskrim polsek muara tami.


Giat razia yang digelar tersebut Kapolsek Muara Tami didampingi Wakapolsek Muara Tami AKP Yuli T. Kendek, Kapolsubsektor Skouw Perbatasan RI-PNG Iptu Kasrun, S.H, beserta para kanit polsek muara tami dan 18 Pers Polsek muara tami dibantun dengan 5 Pers Anggota Pos Kotis Perbatasan RI-PNG.


Penulis : Subhan

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama