-->

Cegah Penyebaran Virus Covid-19, Babinsa Koramil 0910-07/Mentarang Terus Perketat Pemeriksaan


MALINAU, Kalimantan Utara - Terkait penyebaran Covid-19 di Kabupaten malinau disinyalir berasal dari luar daerah, maka Babinsa Koramil 0910-07/Mentarang dan unsur terkait terus perketat Pos Sesua yang merupakan pintu masuk menuju Kabupaten Malinau, Kalimantan Utara, Minggu Pagi  (25/ 10/2020).

Aparat gabungan yang terdiri dari anggota Koramil 0910-07/Mentarang, Polsek Mentarang, Puskesmas, Satpol-PP, serta anggota Dishub melasanakan tugas dan tanggungjawabnya guna mengecek satu persatu masyarakat yang melaksanakan perjalanan keluar masuk wilayah Kabupaten malinau.

“Pemeriksaan ini setidaknya bisa mengurangi penyebaran Covid-19 di Kabupaten malinau, khususnya dari luar Kabupaten malinau”, ujar Kapten Ali Ahmad Pjs Danramil 0910-07/Mentarang.

Selain Itu Kapten Ali Ahmad juga menyampaikan bahwa Pemeriksaan ini terus dilakukan oleh anggotanya bersama dengan unsur terkait selama 24 jam, Sehingga tidak ada celah masyarakat yang melintas di pos ini untuk tidak di periksa.

Dalam penanganan penyebaran Covid-19 aparat gabungan tetap melaksanakan disiplin protokol kesehatan baik menggunakan masker, menjaga jarak, wajib cuci tangan serta menjaga kebersihan diri dan lingkungan (Pendim 0910)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama