-->

Semangat Tahun Baru Islam di Tanah Madura



Sampang,- Momen Tahun Baru Islam 1 Muharram 1442 Hijriyah menjadi tonggak pembangkit semangat bagi masyarakat Kabupaten Sampang, Pulau Madura, Jawa Timur.

Peringatan tahun baru itu yang digelar di Ponpes Nahdlatul Thallub, Taman Anom, Kecamatan Omben itu nampak dihadiri oleh beberapa pejabat, salah satunya Danrem 084/Bhaskara Jaya, Brigjen TNI Herman Hidayat Eko Atmojo dan Komandan Kodim 0828/Sampang, Letkol Arm Mulya Yaser Kalsum. Minggu, 24 Agustus 2020 malam.

“Tahun baru hijriah ini memiliki semangat dan nilai-nilai tersendiri, yaitu semangat dan nilai untuk melakukan segala perubahan ke arah yang lebih baik,” ujar Danrem.

Dihadapan masyarakat Sampang, orang nomor satu di wilayah teritorial Korem Bhaskara Jaya itu juga mengajak jama’ah agar dapat berbenah diri dalam menghadapi maupun mencermati suatu permasalahan.

“Sebab, kita semua harus bisa melakukan dan memberikan manfaat untuk sesama,” ujarnya.

Abimanyu

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama