Gianyar - Program Pembinaan Pramuka Saka Wira Kartika Kodim 1616/Gianyar Semester I Tahun Anggaran 2020 tetap dilaksanakan walaupun masih dalam situasi Pandemi COVID-19 dan dalam pelaksanaannya tetap menjalankan protokol kesehatan secara ketat.
Sebanyak 25 siswa dan siswi peserta latihan Pramuka Saka Wira Kartika berasal dari berbagai sekolah menengah yang tersebar di Kabupaten Gianyar mengikuti latihan kepramukaan di Markas Kodim 1616/ Gianyar, Jumat (05/06/2020).
Dengan mengusung tema "Membentuk Pramuka Yang Berkarakter dan Berwawasan Kebangsaan Kodim 1616/Gianyar Berupaya Membentuk Anggota Pramuka Yang Memiliki Disiplin Tinggi dan Memiliki Pengetahuan serta Kemampuan Sebagai Pramuka Yang handal".
Pada latihan yang digelar dari pagi tersebut, peserta dibekali dengan materi 5 Krida antara lain, Krida Survival, Krida Pioneer, Krida Mountainering, Krida Navigasi Darat, dan Krida Penanggulangan Bencana Alam yang merupakan program pelatihan dari Saka Wira Kartika ditambah materi Wawasan Kebangsaan.
Kegiatan pembinaan Pramuka Saka Wira Kartika ini dilaksanakan sesuai program pada Semester I TA. 2020 dengan sasaran terwujudnya generasi muda yang memiliki keterampilan sesuai Krida Saka Wira Kartika serta memiliki pengetahuan dan kesadaran dalam membela negara
Hal tersebut disampaikan oleh Perwira Seksi Teritorial Kapten Inf I Wayan Sudana selaku Ketua Harian Saka Wira Kartika
Sementara itu Dandim 1616/Gianyar Letkol Inf Frandi Siboro menjelaskan salah satu program TNI AD melalui satuan jajarannya adalah dalam rangka menyiapkan dan mencetak generasi penerus bangsa untuk menjadi generasi yang kuat, unggul dan memiliki wawasan kebangsaan.
"Pelatihan, pembinaan dan pengorganisasian melalui Pramuka Saka Wira Kartika, menjadi salah wadah untuk membentuk generasi muda yang unggul dan berkarakter", ungkap Dandim.
Ditambahkannya, kita berharap banyak manfaat yang diperoleh oleh generasi muda saat bergabung dengan Pramuka Saka Wira Kartika dan suatu saat nanti generasi ini bisa menjadi pemimpin yang bermental kuat, pemberani serta memiliki jiwa kesatria. (Kodim 1616/Gianyar)
Admin 081357848782 (0)