-->

Sambangi Posko Siaga Covid19 Kampung Golomi,Anggota Sat Binmas Berikan Arahan.




TRIBUNUS.CO.ID - Polda Papua, Polres Lanny Jaya,- Sambangi warga yang sedang berjaga di Pos Siaga Covid-19 Kampung Golomi Distrik Golo,Personil Sat binmas polres Lanny jaya berikan arahan , Jum'at (01/05/20) Pagi.

Giat sambang posko tersebut di pimpin oleh Anggota sat binmas Aipda Iwan Ngabalin Bersama Personil sat binmas ini dilakukan guna mencegah masuknya wabah virus covid19 di kampung tersebut serta guna memberikan arahan kepada masyarakat yang menjadi relawan posko Covid19 di kampung golomi,agar mengerti dan paham tentang apa saja yang dilakukan dalam menghadapi wabah virus tersebut.

Aipda Iwan Saat sambang di posko menyampaikan arahnya agar warga yang sedang jaga di posko wajib menggunakan masker dan sarung tangan.

"Bagi warga yang melaksanakan tugas jaga diwajibkan untuk menggunakan masker dan sarung tangan, Pada saat melaksanakan jaga tidak diperbolehkan mengkonsumsi minuman keras, Tetap selalu sopan dalam menyapa atau menegur setiap orang yang melintas atau keluar masuk lewat pos sehingga tidak terjadi keributan,"Ujar Aipda Iwan.

Aipda Iwan Ngabalin juga menambahkan, Pihaknya mengajak masyarakat yang bertugas di posko untuk bersama - sama menjaga sitkamtibmas agar tetap kondusif di tengah wabah pandemi virus Covid-19 seperti sekarang ini serta di himbau agar melapor ke petugas jika terjadi gangguan Kamtibmas di kampung tersebut.

"Tentunya saya mengajak masyarakat untuk bekerja sama dengan pihak kepolisian dalam menjaga Kamtibmas tetap kondusif di tengah pandemi virus covid-19,"tambahnya.


Penulis : Humas Res Lanny jaya.

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama