Polresta Jayapura Kota - Menyikapi merebaknya covid-19 di kota jayapura, Polresta Jayapura Kota menggelar rapat koordinasi dengan instansi terkait membahas pembuatan dapur umum bertempat di Aula Mapolresta Jayapura Kota. Sabtu (18/4).
Rapat koordinasi di pimpin oleh Kapolresta Jayapura Kota AKBP Gustav R. Urbinas, SH., S.IK., M.Pd didampingi Dandim 1701/Jayapura Kolonel Inf. Jerry Simatupang, Wakil Walikota Jayapura Ir. H. Rustan Saru, MM dan dihadiri oleh Wakapolresta Kompol Heru Hidayanto, S.Sos, Para Kabag, Para Kapolsek, Para Kanit Binmas berserta anggota dan Anggota Babinsa Koramil Jajaran Kodim.
Wakil Walikota Ir. H. Rustan Saru, MM mengatakan perlu diketahui bahwa dalam bekerja kita membagi beberapa Pokja atau kelompok dalam kita bekerja yaitu Pokja pengamanan dan Penindakan, Pokja Sosialisasi dan Pokja Publikasi.
"Sehingga kita sudah mempunyai data yang akurat dari data Pasien ODP, PDP dan OTG, dari data tersebut harapan kedepan kita akan membicarakan cara penanganan orang-orang tersebut dengan tujuan tidak ada lagi penyebaran covid-19 di kota jayapura, " Ujarnya.
Wakil Walikota menuturkan, mengenai dapur umum, agar didata secara detail siapa-siapa yang berhak mendapatkan makanan dan jumlah kepala keluarga agar dalam pemberian tidak terjadi permasalahan kedepan.
Dandim 1701/Jayapura Kolonel Inf. Jerry Simatupang menyampaikan bahwa kami pihak kodim pada intinya siap selalu membantu pemerintah daerah dan Polresta Jayapura Kota, karena hal tersebut adalah instruksi dari pusat.
"Wilayah kota Jayapura sangatlah sempit dibandingkan dengan Kabupaten lainnnya, tetapi disini adalah penduduk yang paling banyak, sehingga perlu adnya focus tersendiri bagi kota Jayapura untuk mencegah penyebaran virus tersebut, " Ucap Dandim.
Sementara itu Kapolresta Jayapura Kota AKBP Gustav R. Urbinas, SH., S.IK., M.Pd mengatakan terkait dengan dapur umum kita menunggu support dari dinas sosial dan kita akan fokuskan kepada pasien yang ODP dan OTG yang nantinya anggota Binmas dan Bhabinkamtibmas serta Babinsa yang bekerja menyalurkan makanan tersebut dengan tujuan melakukan pengawasan.
Lanjutnya kata AKBP Gustav, posko dapur umum sudah siap yakni di depan Waterpark PTC, dan pemiliknya berkenan untuk digunakan.
"Maksud dengan diadakannya dapur umum untuk membantu pemerintah daerah dalam pengawasan terhadap pasien ODP dan OTG yang berada di wilayah kota jayapura serta memastikan pasien tetap berada didalam rumah, " Ujarnya.
Penulis : Andi
Admin 081357848782 (0)