-->

Cegah DBD, Masyarakat Lumajang Diharapkan Jaga Kebersihan Lingkungan




Lumajang, Tribunus.co
Id – Babinsa Mlawang Koramil 0821/05 Klakah Serma Andhika Candra Mulia mengharapkan, agar saat musim hujan masyarakat selalu menjaga kebersihan lingkungan, sehingga nyamuk Aedes Aygepty tidak dapat berkembang biak dan menyebarkan penyakit demam berdarah.

“Untuk mencegah terjadinya wabah penyakit demam berdarah, kebersihan lingkungan diharapkan selalu dijaga, agar nyamuk Aedes Aygepty tidak dapat berkembang biak dan menyebarkan penyakit,” katanya dalam kegiatan pengasapan (Fogging) di Dusun Surabayan Barat RT 001 RW 003 Desa Mlawang Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Sabtu (22/2/2020).

Andhika juga mengatakan, bahwa sebagai Babinsa, selain melaksanakan tugas kemiliteran, turut serta dalam kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian Tentara Nasional Indonesia (TNI) kepada masyarakat, khususnya bidang kesehatan.

“Penyakit demam berdarah merupakan penyakit musiman yang sering terjadi pada musim hujan dan disebabkan oleh nyamuk Aedes Aygepty,” ujarnya.

Selain itu, disampaikan dia, bahwa fogging merupakan upaya untuk mengendalikan nyamuk dewasa, tetapi jentik-jentik nyamuk masih hidup dan tumbuh menjadi nyamuk dewasa.

Dia berharap, disamping melaksanakan fogging, masyarakat juga diharapkan melaksanakan 3 M (Menguras, Menutup, Mengubur) di lingkungan rumah masing-masing, sehingga jentik nyamuk dapat dikendalikan.

“Dengan melaksanakan 3 M, serta menyikat kamar mandi seminggu sekali, diharapkan jentik-jentik nyamuk tidak dapat berkembang menjadi nyamuk dewasa, sehingga wabah penyakit demam berdarah dapat dicegah,” pungkasnya. (Pendim 0821/Fj)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama