Lumajang, Pendim 0821 – Danramil 0821/17 Pasrujambe Kapten Czi I Kutut Sudiarta mengatakan, bahwa pasca terjadinya angin puting beliung yang melanda wilayah Kecamatan Pasrujambe pada Minggu (29/12/2019) lalu, pihaknya membantu proses pembenahan rumah warga yang terdampak bencana alam tersebut.
Hal tersebut dikatakannya dalam kegiatan pembenahan rumah warga yang terdampak bencana alam putting beliung bersama Polsek Pasrujambe dan masyarakat, di Desa Pagowan Kecamatan Pasrujambe Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Selasa (7/1/2020).
Ketut juga mengatakan, sesuai dengan undang-undang Tentara Nasional Indonesa (TNI) nomor 34 tahun 2004, selain melaksanakan Operasi Militer Perang (OMP), TNI juga bertugas melaksanakan Operasi Militer Selain Perang (OMSP) salah satunya membantu menanggulangi akibat bencana alam, pengungsian dan memberikan bantuan kemanusiaan.
“Dari 15 rumah terdampak bencana alam puting beliung yang ada di Desa Pagowan, Koramil 0821/17 Pasrujambe akan selalu siap bersinergi dengan jajaran aparatur dan masyarakat untuk membantu proses perehepan,” katanya.
Selain itu, dikatakan Ketut , bahwa cuaca ekstrim yang terjadi beberapa waktu terakhir, diharapkan masyarakat untuk selalu waspada, agar selalu siap menghadapi bencana alam yang bisa terjadi sewaktu-waktu.
Ia menambahkan, bahwa letak geografis Kecamatan Pasrujambe yang berada di dataran tinggi, merupakan daerah yang berpotensi terdampak bencana alam tanah longsor, puting beliung dan gunung meletus.
“Untuk itu, masyarakat diharap selalu berkoordinasi dan melaporkan kepada jajaran aparatur yang ada apabila mengetahui tanda-tanda akan terjadi bencana, sehingga dapat diambil langkah penanganan untuk meminimalisir jatuhnya korban,” pungkasnya. (Pendim 0821/Phie)
Admin 081357848782 (0)