-->

Sat Reskrim Polres Tabanan Tangkap Pencuri Tas Di Rumah Istri Muda



Tabanan, Bali - Diketahui, dalam Handbag/tas tangan Warna coklat yg bermerk Boss tsb antara lain 1 (satu) buah Hp Samsung lipat tipe GT-E1272 warna putih, uang tunai sebesar kurang lebih Rp. 10.000.000 (sepuluh juta rupiah), KTP, SIM A dan C an. korban, STNK sepeda motor N MAX nopol DK 6639 GAM dan STNK Honda Vario No. Pol. DK 2363 HQ. Setelah mengetahui kalau tas tangan milik korban, tidak ada di bagasi sepeda motor scoopy.

Berdasarkan laporan tersebut diatas, tim kembali menggali informasi di seputaran TKP dan ada 2 orang saksi menjelaskan melihat ciri-ciri pelaku yang sempat berhenti di tkp dan diperkirakan oleh saksi menuju sepeda motor scoopy terparkir di pinggir jalan Br. Tunjuk Tengah, Desa Tunjuk, Kec. Tabanan, Kab. Tabanan.

Berbekal keterangan saksi akhirnya tim berangkat menuju Br. Selat, Desa Samplangan, Kec. Gianyar, Kab. Gianyar. Dari hasil penyelidikan tsb diketahui bahwa pelaku 1 atas nama. I NYOMAN SWASTIKA Als. NYOMAN TIMUN.

Petugas mendapati memang benar tinggal dan kos bersama istri mudanya sesuai alamat tsb diatas. Setelah tim mendapatkan informasi, sekira jam 23.30 wita tim langsung bergerak ke tempat kos sesuai alamat tsb diatas, dan tim langsung mengamankan pelaku 1. Dari pelaku 1 An. I NYOMAN SWASTIKA, als. NYOMAN TIMUN, setelah dilakukan introgasi oleh tim, pelaku 1 mengakui perbuatanya telah mencuri tas Hand Bag warna coklat merk boss di alamat tkp  diatas, bersama 1 orang temannnya atas nama. I DEWA MADE SUJA

Peristiwa ini bermula Sabtu, tanggal 9 November 2019, sekira pukul 17.15 wita, korban I WAYAN SUARTA, memarkir honda scoopy di pinggir jalan depan rumahnya, kemudian korban pergi tangkil untuk sembahyang ke pura Petali, dengan menggunakan mobil, sekitar pukul 18.00 wita.

Selanjutnya I WAYAN SUARTA (korban) menelpon anaknya yang bernama I PUTU DEDE SUMARTA NANDA, untuk melihat tas yang ditaruh di bagian bagasi depan samping kiri sepeda motor honda scoopynya, setelah itu I PUTU SUMARTA NANDA, menggecek tas yang di maksud ke sepeda motor, dan setelah di cek oleh anak korban tas yang di maksud sudah tidak ada atau hilang.

. (Humas)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama