-->

Sam'ani Mengaku Senang Anaknya Di Sunat Gratis oleh TNI



Barabai Kalsel.  www.tribunus.co.id -  Rangkaian kegiatan memperingati  Hari Juang Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat Tahun 2019 di wilayah Kodim 1002/Barabai  terus berlanjut.

Kali ini Kodim 1002/Barabai bekerjasama dengan Yonif 621/Manuntung dan Poskes 06.10.09 Barabai  melaksanakan khitanan/sunatan massal di desa Bulayak Kecamatan Hantakan Kabupaten Hulu Sungai Tengah, (Minggu 15/12/19).

Ardiansyah (10) salah satu anak yang ikut dalam khitanan /sunatan massal gratis ini sangat senang sekali dapat berkhitan secara gratis,"katanya.

Sementara itu, orang tua Ardiansyah  bapak Sam'ani mengaku sangat senang sekali dengan adanya kegiatan sunatan gratis yang diselenggarakan oleh Kodim 1002/Barabai, kami sangat terbantu sekali, selain gratis waktunya pun sangat tepat, karena anak anak yang ikut di Khitan sudah selesai melaksanakan ujian di sekolah, disamping itu biaya untuk berkhitan pun lumayan mahal,"tuturnya.

Sedangkan koordinator kegiatan Lettu Ckm dr. Eka Budi dari Yonif 621/Manuntung menyampaikan bahwa sebanyak 25  anak yang di khitanan/sunat, alhamdullah kegiatan dapat berjalan dengan lancar dan aman berkat kerjasama yang solid oleh semua pihak,"pungkasnya.(pendim1002).

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama