-->

Respon Cepat Babinsa Bersama Warga Timbun Jalan Berlubang




Barabai Kalsel. www.tribunus.co.id -Babinsa Koramil 1002-07/Pagat Serda Zainal Arifin bersama warga masyarakat desa Batu Tunggal kecamatan Hantakan Kabupaten Hulu Sungai Tengah gotong royong timbun jalan berlubang, Senin (02/12/19).

Kegiatan Babinsa bersama warga masyarakat ini merupakan respon cepat karena melihat jalan berlubang yang sangat membahayakan pengguna jalan saat dilewati.

Seperti disampaikan oleh Serda Zaenal Arifin, kegiatan gotong royong ini bermula adanya laporan warga masyarakat desa Batu Tunggal kepada Babinsa  bahwa ada jalan yang berlubang dan membahayakan bagi pengguna jalan pada hari Minggu (01/12/19).

Mendapat laporan tersebut Zaenal bersama warga dan Kepala Desa Batu Tunggal langsung mengecek kebenaran laporan warga atas nama Salim, dan benar ternyata ada lubang dijalan.

Setelah melaksanakan koordinasi dengan kepala desa Batu Tunggal dan warga, disepakati untuk melaksanakan gotong penimbunan jalan yang berlubang tersebut.

Kegiatan  gotong royong penimbunan jalan bersama warga masyarakat berjalan dengan lancar dan aman dan alhamdulillah masyarakat tidak was was lagi saat melintasi jalan tersebut,"tegas Zaenal.

(pendim1002).

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama