KEDIRI,TRIBUNUS.CO.ID - Masih dalam nuansa Lebaran Haji atau biasa dikenal dengan Idul Adha yang mana seluruh umat muslim dipenjuru dunia melaksanakan ibadah haji dan melaksanakan ibadah Sholat Id.
Momen itu dimanfaatkan oleh berbagai lembaga pendidikan agama islam khususnya di Indonesia dengan menggelar latihan manasik haji, seperti yang dilaksanakan oleh lembaga RA Al Murtadho Desa Dukuh Kecamatan Ngadiluwih Kabupaten Kediri Jawa Timur pada hari ini Kamis (22/8/2019).
Sebanyak ratusan siswa Paud dengan didampingi wali siswa dan orang tua pagi ini melaksanakan latihan manasik haji yang bertempat di Yayasan Pendidikan Islam dan Sosial Al Murtadho Desa Dukuh Kecamatan Ngadiluwih dengan dibimbing langsung oleh Dosen IAIN Kediri Bpk H Yusuf Fauzi Lc,M.Th.I.
Kepala Sekolah Paud RA Sabilatul Zahro Al Murtadho Anis Setyo Wilujeng ,S.Pd.i mengungkapkan " Kegiatan latihan manasik haji pagi ini kali pertama dilaksanakan oleh yayasan dan diikuti oleh Paud RA se Kecamatan Ngadiluwih.
Ada sekitar 200 orang yang mengikuti manasik haji ini, diantaranya adalah dari Paud RA Al Murtadho yang memiliki siswa terbanyak sekitar 85 siswa ,dan lainnya bergabung bersama jadi satu ikut latihan manasik haji" ujar Anis Setyo Wilujeng kepada tribunus.co.id.
Dalam latihan manasik haji pagi ini siswa juga didampaingi oleh wali dan para orang tua siswa supaya dapat berjalan lancar dan aman"tuturnya.
Masih menurut Anis Setyo Wilujeng "Manasik Haji ini tidak hanya sebatas edukasi buat anak anak ,akan tetapi juga untuk memberikan motivasi kepada orang tua mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Selain melatih anak anak juga sebagai ajang silaturrahmi antar wali siswa"imbuhnya.
Semoga dengan adanya kegiatan manasik haji ini bisa menambah kekuatan iman kita kepada Allah SWT, dan kegiatan ini bisa dilaksanakan setiap tahun , sehingga Paud RA Sabilatul Zahro Al Murtadho bisa mengantarkan siswa - siswanya yang unggul dalam ilmu agama dan ilmu umum serta berakhlaqul karimah" pungkasnya.(har)
Admin 081357848782