Klungkung, Bali, Tribunus.co.id - Belakangan wabah demam berdarah (DB) banyak menjangkiti warga, untuk mencegah penyakit yang diakibatkan gigitan nyamuk Aedes Aegypti tersebut, maka dilakukan Pemberantasan Sarang Nyamuk atau PSN.
Kegiatan ini dilakukan dalam rangka mencegah adanya wabah penyakit demam berdarah yang ditularkan melalui gigitan nyamuk Aedes Aegypti yang sering kali menyerang dan mewabah di lingkungan.
Pemberantasan sarang nyamuk kali ini dilaksanakan Jumat pagi (07/06) berlokasi di Desa Tangkas, Kecamatan Klungkung, yang juga mendapatkan pendampingan aparat TNI Koramil 1610-01/Klungkung yaitu Babinsa Desa Tangkas Sertu Robby.
“Antisipasi dilakukan dengan pengecekan langsung ke rumah-rumah warga”, ungkap Sertu Robby.
Atas seijin Danramil 1610-01/Klungkung Kapten Inf I Nyoman Wiryanatha, dirinya menjelaskan, kegiatan pendampingan dalam pelaksanaan PSN yang dilakukan petugas Puskesmas Desa Tangkas dilakukan dari rumah ke rumah.
Babinsa Sertu Robby ikut melakukan pengecekan terhadap penampungan air, kaleng bekas, ban bekas yang dapat menjadi tempat genangan air yang sangat potensial sebagai tempat berkembang biaknya nyamuk demam berdarah.
Sambil memberikan arahan kepada warga masyarakat agar peduli terhadap lingkungan sekitarnya serta aktif melakukan pembersihan secara rutin terhadap genangan-genangan air yang ada di sekitar lingkungan rumah. Dirinya juga menghimbau warga agar dapat berperan serta dengan langkah 3M yaitu menguras, menutup, dan mengubur barang-barang yang tidak diperlukan. Sebab barang-barang yang tidak diperlukan ini berpotensi untuk menjadi sarang nyamuk bertelur dan berkembangbiak.
Senada, Kapten Inf I Nyoman Wiryanatha memyampaikan, kegiatan ini dilakukan untuk mencegah dan menghindari warga masyarakat dari gigitan nyamuk Aedes Aegypti yang menjadi penyebab demam berdarah.
Melalui kegiatan PSN di Desa Tangkas tersebut, diharapkan dapat mengurangi dan mencegah wabah demam berdarah (DB) di Kabupaten Klungkung khususnya Desa Tangkas Kecamatan Klungkung.
Keterlibatan Babinsa merupakan wujud kepedulian TNI terhadap rakyat dalam mendukung ketahanan wilayah di bidang kesehatan.
Hadir dalam kegiatan tersebut Penjabat Perbekel Tangkas, Pustu (Puskesmas Pembantu) DesaTangkas, Kader Siaga, Kader Jumatik, Kader Lansia serta Kader Posyandu Desa Tangkas.
Sumber: Pendam IX Udayana
Admin 081357848782 (0)