-->

Kapolda Bali Antar Keberangkatan Presiden RI, Usai Pembukaan PKB Ke-41



Denpasar, Bali, tribunus.co.id - Kapolda Bali Irjen Pol. Dr. Petrus Reinhard Golose didampingi Ny Barbara Golose bersama Gubernur Bali Wayan Koster dan Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Benny Susianto, S.I.P. mengantar keberangkatan Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo di Terminal VIP Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Sabtu (18/6) sekitar pukul 17.30 Wita.

Presiden Jokowi kembali ke Jakarta usai membuka pawai pembukaan Pesta Kesenian Bali (PKB) ke-41 di depan Monumen Perjuangan Rakyat Bali, Niti Mandala Renon, Denpasar, Presiden Republik Indonesia Joko Widodo hadir untuk membuka secara resmi sekaligus menyaksikan pawai seni dari masing-masing Kabupaten dan negara sahabat.

Kabid Humas Polda Bali, Kombes Pol. Hengky Widjaja, S.I.K., M.Si. mengatakan bahwa selama Presiden RI berada di Bali, Polri menggelar Operasi Puri Agung VI. Dijelaskannya bahwa TNI-Polri bersinergi melaksanakan pengamanan sehingga seluruh rangkaian kegiatan Presiden berjalan aman dan lancar.

“Semua kegiatan Bapak Presiden dapat dilaksanakan sesuai dengan agenda. Kita tidak ada mengalami kendala dalam pengamanan ini. Semua pengamanan dilaksanakan sesuai SOP,” ucap Kabid Humas Polda Bali.

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama