-->

Jelang Saur Ramadhan Satlantas Polres Kediri Keliling Jalan Bangunkan Warga



KEDIRI, TRIBUNUS.CO.ID - Bulan suci Ramadhan merupakan bulan yang penuh berkah, dimana pada bulan tersebut umat Islam melaksanakan ibadah puasa.

Di bulan Ramadan banyak sekali kegiatan masyarakat salah satunya adalah kegiatan membangunkan warga untuk melakukan makan sahur. Seperti yang dilakukan anggota Satlantas Polres Kediri yang melakukan patrol sahur keliling.

Kasatlantas Polres Kediri AKP Hendry Ibnu Indarto, S.H., S.I.K. mengatakan dalam pelaksanaanya patroli sahur dilakukan dengan menggunakan mobil patroli. Patroli sahur juga membawa peralatan musik pukul untuk dimainkan sambil membangunkan warga melalui pengeras suara. Disampaikan juga imbauan kamtibmas kepada masyarakat terkait kewaspadaan tindak kejahatan.

"Membangunkan warga untuk melaksanakan ibadah santap sahur merupakan tradisi yang sering dilakukan oleh warga. Hal itu juga dilakukan oleh anggota satlantas Polres Kediri yaitu patroli sahur keliling kepemukiman membawa mobil," kata Kasatlantas Polres Kediri AKP Hendry Ibnu Indarto, S.H., S.I.K.


Dalam kegiatan patroli sahur tidak hanya dilaksanakan oleh personel dari Polres Kediri saja. Namun dilaksanakan oleh seluruh jajaran yang ada di polsek-polsek wilayah kecamatan.

Kapolres Kediri AKBP Roni Faisal Saiful faton, S.I.K mengatakan bahwa patroli sahur merupakan kegiatan yang dilaksanakan Polres Kediri selama bula ramadhan. Mobil polisi akan berkeliling perkampungan sambil memberikan imbauan kepada masyarakat dan membangunkan mereka untuk melaksanakan makan sahur.

“Tujuan patroli sahur patroli sahur selain untuk mencegah gangguan keamanan selama bulan ramadhan, sekaligus mengingatkan masyarakat untuk segera bangun melaksanakan makan sahur,” ujar Kapolres Kediri AKBP Roni Faisal Saiful faton, S.I.K.(har)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama