Tribunus.co.id, Malang - Pesta demokrasi semakin dekat. Jelang pemilihan umum (Pemilu) 2019, Anggota Polsek Jajaran Polres Malang serentak melaksanakan kegiatan apel persiapan PAM TPS.
Kepolisian Sektor (Polsek) Tumpang juga mengikuti kegiatan tersebut, bertempat di mako Polsek Tumpang, Kabupaten Malang, Minggu (7/4/2019).
Turut hadir dalam kegiatan, AKP. Bambang Sidik Achmadi, SH., Kapolsek Tumpang dengan didampingi 21 Personel dan para personel Pam TPS Wilayah Kecamatan Tumpang.
Kapolsek Tumpang, AKP. Bambang Sidik Achmadi, SH., mengatakan, anggota yang melaksanakan pengamanan TPS diharap untuk mengenali lokasi Tempat Pemilihan Suara (TPS) yang bakal menjadi tugas dan tanggung jawabnya.
"Diharapkan semua tim bisa memperhatikan tugas-tugas Pam TPS dan SOP (Standart Operation Prosedur) pelaksanaan Pengamanan TPS," ujarnya.
Masih dengan Kapolsek Tumpang, bahwa diharapkan anggota yang melaksanakan Pengawalan dan Pengamanan Distribusi Kotak Suara dari PPK sampai ke TPS dengan penuh tanggung jawab," tutur Kapolsek Tumpang. (An)
Admin 081357848782 (0)