-->

Kasat Lantas: 'Pelanggar Lalu Lintas Bulan Februari 2019 Terbanyak Didominasi Pengendara Sepeda Motor."



Tribunus.co.id - Surabaya -  Pelanggaran Lalu lintas masih sering terjadi  di kota Surabaya ini, yang mana pelanggaran teraebut banyak di dominasi oleh kendaraan Bermotor baik Roda 2 dan 4 ataupun lebih,Hal ini diungkap kan oleh Satuan Lalu Lintas ( Sat Lantas ) Polres Pelabuhan Tanjung Perak ( KP3 ) dibawah Pimpinan AKP.Ayip Rizal S.E.,yang mana berhasil menindak tegas pengendara yang tidak mengikuti aturan Lalu lintas, sebanyak ± 4.111 surat tilang sudah dikeluarkan oleh Satlantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak (KP3) selama dibulan Februari 2019 ini.

Kasat Lantas AKP Ayip Rizal ,S.E., saat ditemui di ruangannya oleh awak media mengatakan, bahwasanya  hasil tindak tegas berupa tilang kepada pengendara pengguna jalan sebanyak itu, merupakan sebuah kesedihan buat kami selaku anggota Polri.

" Hal tersebut menunjukkan betapa kurangnya kesadaran masyarakat dalam mengikuti aturan berkendara di jalan, " ucap Kasat Lantas Polres Pelabuhan Tanjung Perak AKP Ayip Rizal.

Adapun jenis pelanggaran yang telah ditindak tegas selama bulan Februari 2019, diantaranya Mobil Angkutan Umum (Bus) sebanyak 14 tilang, Truck (Tlailer) sebanyak 651 tilang, Mobil Pick Up sebanyak 398 tilang, Mobil Pribadi sebanyak 123 tilang, dan sepeda motor (R2) sebanyak 2925 tilang,dari hasil penindakan tegas pengendara yang telah kami lakukan, masih di dominasi oleh sepeda motor sebanyak 2925 pelanggaran, dan pelanggaran itu sendiri dikarenakan menerobos rambu-rambu yang bisa mengakibatkan terjadinya laka lantas.


Masih kata AKP Ayip,Maka dari itu, kami menghimbau kepada masyarakat pengguna jalan baik roda 2,4 ataupun Lebih. Apabila hendak bepergian menggunakan kendaraan apapun, diharapkan supaya mengikuti aturan berkendara.

Ingat, keselamatan No. 1. Jangan melanggar peraturan lalu lintas, seperti menerobos rambu-rambu, melanggar marka jalan, tidak menggunakan helm dan pelanggaran-pelanggaran lainnya yang dapat terjadinya laka lantas, Karena dirumah ada yang menunggu kedatangan kita untuk pulang dengan selamat,Mari kita semua menjadi pelopor keselamatan.  Stop Pelanggaran, Stop Kecelakaan, Keselamatan No.1 dan tetap semangat dalam menjalankan aktifitas di jalan dengan aman, lancar dan tertib, "


 Berkat tindakan tegas yang telah kami laksanakan kepada para pengendara pengguna jalan sebanyak itu, serta sosialisasi yang hampir setiap hari kami sampaikan kepada masyarakat,kami berharap nantinya akan dapat menekan angka kecelakaan diwilayah Polres Pelabuhan Tanjung Perak menurun drastis.  (Fafa)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama