-->

Pohon Tumbang Timpa Beberapa Rumah Warga Di Puspo


TRIBUNUS.CO.ID, PASURUAN - Hujan deras disertai angin kencang dan petir menyebabkan pohon tumbang sehingga menimpa beberapa rumah milik warga. Selasa (19/02/2019) Pukul 13.30 wib. Yang terletak di dusun Kebon tengah, Desa Puspo, Kecamatan Puspo, Kabupaten Pasuruan.

Hasil himpunan informasi di lokasi bencana, sekira pukul 13.30 Wib, tepatnya di pinggir jalan propinsi penghubung antara Kecamatan Pasrepan, menuju Kecamatan Puspo. Adanya pohon sengon tekik yg roboh dan menimpa ke 3 (tiga) rumah tersebut.
Seperti halnya yang di alami Muh Syueb (36) warga Dusun, Kebon Tengah, Desa puspo yang mengalami kerusakan atap dan robohnya tembok dengan P.3m.L.1,5 m. Dan mengalami kerugian mencapai Rp. 5 juta.

Terpisah, Sutrisno (40) juga mengatakan juga warga Dusun, Kebon tengah. Desa puspo.
" Akibat musibah bencana alam ini, tempat saya juga mengalami kerusakan atap di gudang kayu, atap seng terbawa angin kencang akibat hujan di sertai petir," akibat kejadian itu saya mengalami kerugian mencapai Rp. 1,5 juta. Ujarnya

Lebih lanjut, Sutar (69) merupakan warga setempat mengalami hal yang sama "Atap rumah saya yang menggunakan matrial seng juga mengalami hal sama dan terbawa angin hingga akhirnya merugi Rp.1,5 juta." Pungkas
Namun demikian kami bersyukur atas musibah ini tidak ada menelan jiwa.

Pewarta        : Rachmat H.

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama