TRIBUNUS.CO.ID MALANG - Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad Mayjen TNI Tri Yuniarto, S.AP., M.Si., M.Tr (Han) didampingi para Asisten Kasdivif 2 Kostrad dan para Dansat (Komandan Satuan) jajaran Divisi Infanteri 2 Kostrad berkunjung ke Yonif Raider 514 Kostrad guna mengecek kesiapan operasi ke daerah Perbatasan RI-PNG, Bondowoso. Sabtu, (2/2/2019).
Kegiatan diawali dengan mengecek secara langsung proses latihan para prajurit Yonif Raider 514 Kostrad dengan materi Pengepungan, Pembersihan, Penggeledahan Rumah (Pungdahmah) di daerah latihan Bondowoso komplek.
Setelah itu dilanjutkan dengan pengecekan kesiapan kemampuan dan keterampilan personel Satgas dan mengecek sejauh mana para Komandan Pos (Danpos) mengenali anggotanya.
Kegiatan dilanjutkan dengan memberikan pengarahan kepada seluruh prajurit Yonif Raider 514 Kostrad baik yang akan melaksanakan tugas operasi maupun personel yang tinggal (tidak ikut) tugas operasi. Dalam pengarahannya Panglima menyampaikan, bahwa pelaksanaan tugas harus berhasil dan keberhasilan akan dapat terwujud apabila seluruh prajurit sudah sehati. Dalam hal ini berarti untuk saling mengingatkan antara satu dengan lainnya di medan penugasan nanti, khususnya dalam satu pos tersebut.
“Masing- masing perorangan harus ikhlas dalam melaksanakan perintah, ditambah oleh rasa kepedulian yang tinggi baik terdapat diri sendiri atau orang lain”, ujar Pangdivif 2 Kostrad.
Pangdivif 2 Kostrad menambahkan, laksanakan tugas sesuai Job Description secara profesional dengan cara menguasai tugas masing-masing perorangan.
“Hindarilah segala bentuk pelanggaran dan jangan sampai pulang membawa penyakit mematikan, selain itu jangan terpancing oleh isu SARA yang dapat merugikan, baik untuk diri sendiri maupun satuan yang merupakan kondisi hambatan dan tantangan yang ada di medan penugasan”, imbuhnya.
Mengakhiri kunjungannya, Pangdivif 2 Kostrad berpesan kepada prajurit Yonif Raider 514 Kostrad.
“Jangan lupa untuk selalu bersyukur. Kalian harus jadi prajurit yang hebat, selalu peduli, berbuat yang terbaik dan bertanggung jawab”, pesan Pangdivif 2 Kostrad. (An/Pendiv2)
Admin 081357848782 (0)