-->

Puluhan Remaja Desa Pelas Di Bina Menjadi Penggiat Anti Narkoba




KEDIRI, TRIBUNUS.CO.ID - Narkoba, Narkotika dan obat obatan terlarang sejenisnya merupakan salah satu musuh yang nyata dalam kehidupan ini, bahkan dampak dan resikonya dapat mengancam kesehatan, nyawa dan otak.

Pemerintah Indonesia melalui lembaga lembaga khususnya Badan Narkotika Nasional (BNN) terus gencar melakukan pemberantasan terhadap barang barang yang di larang tersebut ,bekerja keras berupaya menjadikan generasi muda, masyarakat yang sehat ,bersih tanpa menggunakan narkoba.

Begitu pula yang dilaksanakan oleh BNN Kabupaten Kediri untuk terus menekan peredaran penyalahgunaan narkoba baik dikalangan remaja, komunitas ,masyarakat lembaga bahkan instansi pemerintahan.

Dalam hal ini BNN Kabupaten Kediri tidak bosan bosannya langsung turun kelapangan dilingkungan masyarakat  melakukan sosialisasi, penyuluhan bahkan tes urin, ini dilakukan agar generasi muda maupun masyarakat Kabupaten Kediri khususnya dapat terhindar dari penyalahgunaan narkoba dan obat obatan terlarang lainnya.

Di Desa Pelas Kecamatan Kras contohnya  , dimana puluhan remaja putra putri  mendapat penyuluhan narkoba dari petugas BNN Kabupaten Kediri  yang diselenggarakan di Aula Kantor Desa Pelas. Hadir juga dari tokoh agama, muspika dan perangkat desa turut mendampingi acara sosialisasi tersebut hingga selesai. Sabtu (12/1/2019).


Peran aktif BNN Kabupaten Kediri bekerja sama dengan pemerintah Desa ini dan di desa desa lainnya untuk mengajak para remaja generasi emas agar waspada terhadap penyalahgunaan peredaran gelap narkoba, karena yang paling rentan terjerumus kedalam penyalahgunaan narkoba  adalah kaum remaja.

Seksi P2M BNN Kabupaten Kediri Alfian Nurcahya. S ip saat bertugas menjadi narasumber di acara penyuluhan narkoba di Desa Pelas berharap" Penyuluhan dan sosialisasi ini dilaksanakan agar para generasi muda  Desa Pelas lebih waspada terhadap peredaran narkoba dilingkungannya masing masing " karena bisa saja kita terlena masuk terjerumus kedalamnya.

Kami berpesan" mulai sekarang pilihlah pergaulan yang baik, cari teman yang baik, jangan sampai kita ikut pergaulan bebas, itu merupakan awal kita terjerumus ke dalam penyalahgunaan narkoba" Ujarnya.
(har)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama