-->

Pemuda Panca Marga dan Drass Indonesia Lampung Salurkan Bantuan Korban Tsunami



LAMPUNG SELATAN -Pimpinan Daerah (PD) Pemuda Panca Marga (PPM) Lampung, bersama organ sosial kemanusiaan, Drass Indonesia Lampung menyalurkan paket donasi kemanusiaan demi turut meringankan beban derita penyintas bencana tsunami pascaerupsi Gunung Anak Krakatau (GAK) Selat Sunda 22 Desember 2018.

Paket bantuan logistik itu diserahkan kepada korban tsunami di Desa Way Muli, Kecamatan Rajabasa, Lampung Selatan, Senin (31/12/2018), kemarin.

Penyaluran donasi organisasi kemasyarakatan pemuda (OKP) wadah berhimpun putra putri dan keturunan veteran dan pejuang kemerdekaan Indonesia ini, dipimpin oleh Ketua PD PPM Lampung Rafika Trisha Ananda, didampingi Ketua Drass Indonesia Lampung Eka Tiara Chandrananda.

Bantuan tersalur penghujung tahun itu, hasil penggalangan donasi dari Dewan Paripurna dan rekan juang Markas Daerah PPM Lampung, serta Drass Indonesia Lampung melalui koordinasi organisasi dan Posko Bencana Tsunami PC PPM Lampung Selatan di Desa Way Urang, Kalianda.

Ketua PD PPM Provinsi Lampung Rafika Trisha Ananda melalui keterangan tertulisnya yang diterima redaksi menjelaskan, kegiatan kemarin adalah kali kedua.

Sebelumnya, selain distribusi bantuan, pihaknya juga melakukan kegiatan pemulihan trauma (trauma healing), serta pemberian makanan ringan dan alat tulis bagi anak-anak penyintas tsunami, Sabtu (29/12/2018) lalu.

"Bantuan ini kami berikan langsung kepada keluarga besar Pemuda Panca Marga di Lampung Selatan yang jadi korban bencana," terang Ketua Drass Indonesia Lampung Eka Tiara Chandrananda, yang juga Wakil Ketua Bidang Perempuan dan Anak PD PPM Lampung, selaku koordinator bersama penggalangan donasi.

Fika --sapaan Rafika Trisha Ananda menambahkan, bantuan sembako, pakaian, dan MCK kit itu disalurkan ke tiga tempat, antara lain di Desa Way Muli dan Kunjir, Rajabasa.

"Semoga dengan adanya bantuan ini, beban para korban sedikit berkurang dan tetap optimis menatap hari esok," pungkas ketua PD PPM termuda se-Indonesia ini, dikonfirmasi kembali lewat kanal WhatsApp, pukul 22.44 WIB tadi malam.

Catatan redaksi, disamping sesama alumni FISIP Universitas Lampung (Unila), Rafika Trisha Ananda dan Eka Tiara Chandrananda, keduanya kader militan PPM dan aktivis perempuan yang dikenal aktif dalam berbagai kegiatan donasi kemanusiaan bagi korban bencana alam di Tanah Air.

Pewarta : Muzamil

Editor     : Rachmat

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama