-->

Babinsa Cawas Turun ke Sawah Bantu Percepat Olah lahan Petani



KLATEN TRIBUNUS.CO.ID,  Kodim Klaten - Dalam rangka mensukseskan Program Nasional, Babinsa Koramil 20 Cawas Kodim  0723/Klaten Serma Agus Setya Hartana turun langsung ke sawah membantu Petani Sidodadi Desa Nanggulan Kecamatan Cawas Kabupaten Klaten. Rabu ( 16/1/2019)

Olah lahan ditempat Bapak Bambang  Seluas 1600 M² di Poktani Sidodadi Dukuh Bulu Desa Nanggulan dengan menggunakan alat hand traktor.

Serma Agus Setya Hartana mengatakan tujuan kegiatan ini dilakukan untuk pendampingan upaya khusus pertanian dalam percepatan olah lahan guna mempercepat proses tanam padi secara serentak dalam meningkatkan produktivitas hasil pertanian.

Babinsa Nanggulan Serma Agus Setya Hartana menyampaikan bahwa proses olah lahan dengan traktor akan lebih mempercepat pekerjaan petani.

" Selain itu dengan alat modern traktor, tanah menjadi gembur melumpur, selain itu gulma akan mati dan membusuk sehingga tanah menjadi subur," Ujarnya.

" Kita tetap berusaha sekuat tenaga bersama sama petani mengolah lahan sawah dengan penuh semangat, dengan kebersamaan dan kerja keras saya yakin apa yang menjadi harapan dapat terwujud yaitu swasembada pangan di wilayah Cawas akan terwujud," harap Serma Agus Setya Hartana.

Dirinya selalu optimis dengan bersama Babinsa, PPL dan Petani dalam kerja keras dapat menghasilkan hasil yang maksimal percepat olah lahan dan bercocok tanam.

" Dengan olah lahan secara benar, bercocok tanam dengan Jajar legowo dan perawatan tanaman yang sesuai aturan, niscaya ketahanan pangan Nasional bakal dapat kita wujudkan," Tuturnya.

Bapak Bambang sangat mengapresiasi kepada Babinsa yang selalu aktif dalam pendampingan dan mengucapkan banyak terimakasih telah memberi semangat kepada petani di sini.(Pendim 0723/Klaten)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama