KEDIRI,TRIBUNUS.CO.ID - Dipimpin langsung oleh Wakapolresta Kompol Iwan Sebastian, serta didampingi Pasi Ops Kodim Kediri Kapten Kav Puguh Bintarto dan Dansubdenpom Kapten Cpm Mustofa, TNI, Polri dan Satpol PP Di Kediri gelar patroli gabungan saat ibadah malam Natal yang tersebar di wilayah hukum Mapolresta Kediri. senin (24/12/2018)
"Patroli gabungan, sekaligus pengamanan tempat ibadah ini, dilakukan untuk menjaga kondusifitas keamanan di Kediri, khususnya saat malam Natal saat ini. Kita optimis, dengan soliditas TNI Polri di Kediri ini, Natal berjalan lancar tanpa gangguan apapun," jelas Kapten Kav Puguh Bintarto.
Pengamanan, menurutnya sudah menjadi agenda rutin, terutama saat hari-hari besar keagamaan, termasuk Hari Natal ini.
Tercatat ada 10 orang dari Polresta Kediri, 10 orang dari Kodim 0809/Kediri, 3 orang dari Subdenpom Kediri dan 10 orang dari Satpol PP, turut ambil bagian dalam patroli gabungan tersebut.
Terlebih dahulu, kesiapan dilakukan sebelum patroli gabungan menyambangi tempat-tempat ibadah, dan kesiapan atau apel dilaksanakan di halaman Mapolresta Kediri.
"Kita juga berharap dukungan warga Kediri untuk saling menjaga keamanan dan ketertiban disekitarnya, termasuk tempat-tempat ibadah. Kenyamanan dan ketenteraman saat beribadah adalah keinginan semua umat beragama, tanpa terkecuali," jelas Kapten Kav Puguh Bintarto.
Adapun lokasi tempat-tempat ibadah yang disambangi patroli gabungan ini antara lain, GKJW Kediri yang berlokasi di jalan Diponegoro, GBI Getsemani yang berlokasi di jalan Hasanudin, Gereja St.Yoseph yang berlokasi di jalan Hayam Wuruk, GBI Setia Bakti yang berlokasi di jalan Letjen Suprapto, Gereja St.Maria Lourdies yang berlokasi di Desa Puhsarang Kecamatan Semen, Gereja St.Vincentius yang berlokasi di jalan Veteran dan GKI Kediri yang berlokasi di jalan Yos Sudarso.
Selain patroli gabungan, Kodim 0809/Kediri juga melakukan pengamanan tempat-tempat ibadah di seluruh wilayah Kota maupun Kabupaten Kediri.(budi)
Admin 081357848782 (0)