-->

Babinsa Dan Babinkamtibmas Ringinanom Turut Mengamankan Jalannya Ibadah Natal



KEDIRI,TRIBUNUS.CO.ID - Jelang puncak Natal yang jatuh pada 25 Desember 2018 mendatang, Gereja Ebennezer mengadakan ibadah Natal. Dengan tema “Yesus Kristus Adalah Hikmat Bagi Kita”, yang disampaikan Pendeta Kornelius Bambang Darmanto, sekitar 250 jemaat memadati dalam hingga luar bangunan Gereja yang berlokasi di Kelurahan Ringinanom, Kecamatan Kota. selasa (18/12/2018)

Babinsa Serka Rokim bersama Babinkamtibmas Aiptu Juri turut ambil bagian dalam pengamanan ibadah Natal yang berlangsung malam hari ini. Pengamanan ini dilakukan sejak awal atau sebelum jemaat menghadiri ibadah Natal tersebut. Dalam pengamanannya, Serka Rokim dan Aiptu Juri tidak sendirian, melainkan bersama dengan 2 anggota Satlinmas.

Sebagaimana dilaporkan Serka Rokim, ibadah Natal tersebut diikuti sekitar 250 orang dan ibadah Natal tersebut dipimpin Pendeta Kornelius Bambang Darmanto, sekaligus pengkotbah pada ibadah yang diadakan malam hari ini.

Mengusung tema “Yesus Kristus Adalah Hikmat Bagi Kita”, Pendeta Kornelius Bambang Darmanto mengajak seluruh jemaat untuk kembali pada hakekat dan makna Natal yang sesungguhnya. Menurutnya, banyak yang keliru memaknainya dan terus menerus dilakukan dari tahun ke tahun.

Hakekat Natal, Kornelius mengingatkan peristiwa yang terjadi sekitar 2000an tahun yang lalu itu adalah pelengkap yang sudah ada, yaitu apa saja yang diajarkan Nabi Musa kepada manusia, dan kedatangan Yesus adalah sebagai penggenapan atas janji Tuhan.

Sedangkan maknanya sendiri, Kornelius menganggap banyak yang salah kaprah, seperti membeli baju baru, berbelanja sebanyak mungkin atau bersenang-senang ditempat-tempat hiburan. Menurut Kornelius, justru seharusnya Natal dirayakan dengan saling berbagi kepada sesama manusia, seperti memberi bantuan sembako, memberikan pakaian yang layak pakai atau memberikan sesuatu yang sangat dibutuhkan kepada orang-orang disekitarnya.

Selain itu, Kornelius menghimbau kepada seluruh jemaat untuk tidak ikut-ikutan terbawa hoaks yang ada di medsos. Ia berharap kesadaran setiap orang yang mendengarkannya, untuk lebih bijak dalam menggunakan medsos, tanpa harus memojokkan orang lain, apalagi sampai menebar fitnah.

Disamping itu, ia menekankan kepada ibu-ibu rumah tangga lebih memperhatikan anak-anaknya ketimbang mengutak-atik hp atau ponselnya. Sudah banyak contohnya, keteledoran atau kecerobohan akibat ibu-ibu yang lebih memperhatikan hp atau ponselnya, ketimbang anak-anaknya.

Dalam ibadah Natal ini, seperti biasa, ibadah diiringi berbagai pujian, serta Doa bagi keselamatan dan kesejahteraan bangsa. Tidak lupa diakhiri ibadah, seluruh jemaat saling mengucapkan selamat Natal yang diiringi lagu bertemakan Natal. (har/)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama