-->

BNN Kabupaten Kediri Sidak Tes Urin Pada Karyawan PT Agri Makmur Pertiwi



KEDIRI, TRIBUNUS.CO.ID - Kegiatan sidak tes urin mandiri kepada seluruh karyawan ini berkat kerja sama antara PT Agri Makmur Pertiwi dan BNN Kabupaten Kediri. Senin (12/11/2018).

Sebelum pelaksanaan tes urin, BNN Kabupaten Kediri memberikan sosialisasi dengan tema “Bahaya Penyalahgunaan Narkoba di Lingkungan Kerja” yang disampaikan langsung oleh Kasi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNN Kabupaten Kedir Agung Tri Nugroho, ST. M.Kom.

“Pemberian sosialisai ini bertujuan untuk menambah wawasan pada karyawan sehingga karyawan akan mengerti betapa mengerikannya narkoba sehingga karyawan akan memberikan penolakan pada penyalahgunaan narkoba“, ungkap Agung.


kegiatan ini akan dilaksanakan secara berkala kepada seluruh karyawan dengan tujuan untuk menciptakan lingkungan kerja yang bersih dan bebas dari penyalahgunaan narkoba.
Apabila masyarakat mengetahui, melihat dan mendengar ada penyalahgunaan narkoba, segera hubungi kami di call center BNN Kabupaten Kediri (0354) 7415444 atau 082247566333.(har)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama