KEDIRI - Aliens berada di Mampung Inggris, Pare. Aliens ini bukanlah makhluk luar angkasa seperti yang ada di televisi, namun sebuah trobosan dari Satlantas Polres Kediri. Yaitu Around Driving License Night Service sebuah program Simling Night Service di kawasan Kampung Inggris.
Kasat Lantas Polres Kediri AKP Ris Andrian mengungkapkan Aliens adalah sebuah terobosan pelayanan dari Satlantas Polres Kediri. Yaitu pelayanan SIM (Surat Ijin Mengemudi) bagi masyarakat di Kampung Inggris, Pare yang dilaksanakan pada malam hari.
Masyarakat sekitar bisa memanfaatkan program tersebut untuk membuat atau memperpanjang SIM.
“Ini merupakan terobosan dari Satlantas untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” ungkap AKP Ris pada acara Louncing Aliens di Mapolres Kediri, Sabtu (29/9).
Dengan program tersebut diharapkan dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Selain itu terobosan yang dilakukan Satlantas Polres Kediri ingin membersihkan praktek calo yang ada di Polres Kediri. Sehingga masyarakat bisa datang sendiri untuk memperpanjang SIM mereka.
“Selama ini banyak masyarakat yang menggunakan jasa calo karena alasan tidak ada waktu saat siang hari.
Dengan pelayanan pada malam hari, tidak ada alasan untuk tidak membuat sendiri,” tegas AKP Ris.
AKP Ris menambahkan Simling tersebut akan dimulai dari pukul 18.00 WIB hingga 20.00 WIB.
Untuk lokasi mobil Simling akan berkeliling setiap harinya di wilayah kampung inggris. ( Opr | Polres Kediri )
Admin 081357848782 (0)