KEDIRI, TRIBUNUS.CO.ID - BNN Kabupaten Kediri sebagai instansi pemerintah dalam upaya pencegahan , pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba di Kabupaten Kediri tak henti-hentinya mengajak masyarakat untuk menjauhi narkoba.
Menciptakan masyarakat imun terhadap penyalahgunaan narkoba adalah strategi jitu untuk sukseskan P4GN di Kabupaten Kediri.
Seperti yang dilakukan oleh tim kreatif BNN Kabupaten Kediri pagi ini yang mensosialisasikan P4GN di area Car Free Day yang ada di Jl. Panglima Sudirman Pare,Minggu (9/9/2018).
Kegiatan rutin ini dijalankan oleh BNN Kabupaten Kediri agar lebih dekat dengan masyarakat. "Dimana ada pusat keramaian , BNN Kabupaten Kediri akan hadir", Ungkap Kasubbag Umum Drs Imam Hanafi , M.Pd.I selaku Humas BNN kabupaten Kediri yang merupakan salah satu ketua tim yang melaksanakan tugas pagi ini.
Selain itu ramainya pengunjung di Car Free Day tersebut menjadi kesempatan bagi BNN Kabupaten Kediri untuk langsung turun ke lapangan dalam memerangi peredaran narkoba dengan cara sosialisasi kepada pengunjung dari latar belakang masyarakat, orang tua, remaja dan anak anak,agar mereka paham akan dampak bahaya penyalahgunaan narkoba. (har)
Admin 081357848782 (0)