-->

Kisah Ibu Rumah Tangga Yang Sukses Usaha Jamu Herbal Radja



Kediri - Kesibukan seorang Ibu rumah tangga tidak menghalangi untuk membuat sebuah usaha sampingan. Ini dibuktikan oleh Dadik Purwanti. Ibu rumah tangga pemilik rumah produksi Merk Jamu Tradisional herbal Radja di Ringinsari Kediri, diketahui telah sukses dalam mengembangkan usaha produksi jamu tradisional herbal selama 4 tahun di tengah kerasnya persaingan bisnis jamu herbal lainnya.


Siapapun bisa sukses terjun di dunia Enterpreneur selama dia memiliki ketekunan. Seperti apa? Waktu itu pengalaman Dadik Purwanti diceritakan berawal mencoba membuat minuman untuk mengisi toko berupa jamu untuk diberikan ke pelanggan toko kelontongnyai. Kebetulan ia ada usaha toko Kelontong sejak 15 tahun silam. Dalam waktu 2 minggu respon dari pelanggan jamunya cukup bagus “ enak dan
pakai gula asli” , akhirnya Dadik memberanikan diri membuat jamu untuk di jual pakai botol 300 ml.


Awal pembuatan belum ada merknya. Setelah berjalanan bebera bulan ada ajakan untuk mengisi Pameran di Kabupaten Kediri. Selama di Pameran respon pengunjung sangat mendukung untuk dikembangkan dan diberikan Merk. Akhirnya satu bulan kemudian muncul merk Jamu Radja. Saat ini ibu Dadik sudah membuat jamu ukuran 1 liter untuk di jual di daerah Kota dan Kabupaten Kediri.


" Ya allhamdulilah dengan ada usaha ini kami bisa membantu biaya sekolah, Anak pertama sudah selesai Lulus dari ITS saat ini bergagung di kontraktor migas di Jakarta.Kedua Sekolah kedinasan dibawah Dinas Perhubungan Udara, Ketiga Kuliah di Unair, Keempat masih SD," ujar Dadik Purwanti.


Masih menurut Dadik Purwanti, dirinya juga ingin mengembangkan usahanya dengan membangun Workshop & Gudang, kemudian sewa Space untuk bikin retail Shop di Mall-Mall. Serta berminat untuk menjual Online supaya bisa menembus pasar luar

daerah Kediri. Ketika memulai usaha, ia tidak perlu pendanaan. Yang paling menurutnya diperlukan adalah “DUIT”.



"D” = Do / kerjakan saja. Tidak usah mengharap kondisi ideal dulu, karena kondisi ideal akan tercipta dengan sendirinya.

“U” = Usaha halal. Apapun usahanya, kalau halal Insya Allah berkah dan lancar.

“I” = Istiqomah atau konsisten. Jangan mudah pindah haluan.

“T” = Thanking God alias bersyukur. Apapun hasil yg diperoleh. Baik untung maupun rugi.

Karena dalam rugipun kita masih mendapatkan keuntungan berupa pengalaman yang akan menghindarkan kita dari kerugian dikemudian waktu.

"Saya berharap budaya minum Jamu di Kabuaten Kediri harus ditingkatkan karena setiap hari minum jamu membuat tubuh semakin sehat. Jika badan sehat bekerja pun jadi lancar. Dan Bapak president kita Jokowi Selalu minum Jamu tiap hari” . Pungkas ibu Dadi Purwanti.(har/Rian)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama