-->

Sepakat Tolak Narkoba, BNN Bersama Gerakan Pramuka Kwarcab Kabupaten Kediri Tanda Tangani MoU




KEDIRI, TRIBUNUS.CO.ID - Badan Narkotika Nasional ( BNN) Kabupaten Kediri bersama Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Kabupaten Kediri sepakat melaksanakan penandatanganan MoU untuk menekan peredaran narkoba kepada semua  pengurus dan anggota  pramuka Kwarcab se Kabupaten Kediri. Senin (13/8/2018).


Penandatanganan MoU ini langsung dipimpin oleh Kepala BNN Kabupaten Kediri AKBP L. Dewi Indarwati Amk SH MM bersama Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Kediri  ,Wakil Bupati Kediri  Drs. H. Masykuri, MM dalam rangka Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN)

Usai penandatanganan MoU  ,Dewi Indarwati kemudian melanjutkan sosialisasi bahaya narkoba, agar peran pengurus maupun anggota pramuka se Kabupaten Kediri dapat membentengi diri dari pengaruh buruk bahaya narkoba.

Dewi menyarankan, dalam hal memilih pergaulan harus benar benar bisa melihat apakah pergaulan tersebut mengubah kearah kebaikan atau tidak, karna pergaulan yang tidak terarah maka bisa rentan terhadap penyalahgunaan peredaran narkoba. Maka dari itu kita harus cerdas dan waspada dalam memilih pergaulan diluar, supaya kita bisa selamat dan aman dari bahaya narkoba.


Dalam sambutannya, ketua kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Kediri Drs H Masykuri berpesan kepda para anggota agar bersama-sama menciptakan generasi emas yang tanpa narkoba. Karena tahun 2030 indonesia akan menjadi salah satu kekuatan ekonomi dunia"tutur Masykuri.
 (har)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama