-->

Dua Hari Aksi Turun Jalan,MWC NU Badas Galang Dana Peduli Lombok Capai 60 Juta Lebih



KEDIRI, TRIBUNUS.CO.ID - Aksi penggalagan dana oleh MWC NU Kecamatan Badas Kabupaten kediri untuk para korban gempa Lombok Nusa Tenggara Barat (NTB) yang di laksanakan dua hari berturut-turut Sabtu dan Minggu (12/8/2018). Mendapat respon positif dari sejumlah masyarakat untuk peduli terhadap korban gempa Lombok (NTB).

Aksi penggalangan dana yang di mulai pada pukul 07.00 s/d 16.00. tersebut melibatkan para Pemuda (i) nahdliyyin yang terdiri dari banom NU,IPNU -IPPNU,  Ansor Banser, Fatayat dan Muslimat se Kecamatan Badas di bagi tiga titik Posko di sepanjang jalan protokol Kecamatan Badas yaitu sepanjang Jl. Raya Pare-Jombang yang di konsentrasikan di setiap perempatan, Posko l di Perempatan Badas, Posko ll di Perempatan Tunglur, Posko lll di Perempatan Bringin. Aksi yang di organisir oleh LAZISNU Kecamatan Badas tersebut tidak hanya menerima bantuan uang, namun juga menerima sejumlah bantuan berupa pakaian layak pakai.

Sedangkan data yang didapatkan wartawan tribunus.co.id untuk hari ini dengan rincian sebagai berikut :
Hasil perolehan donasi MWCNU Badas
Posko l Badas Rp.10.629.000 .-, Posko ll Tunglur Rp. 6.297.800,-, Posko lll Bringin Rp. 15.920.300,-, Pasar Induk Rp. 1.034.000,-. Total donasi hari ini Rp. 33.881.100,-. Di tambah donasi hari Sabtu 11 Agustus 2018 Rp. 30.300.500. Jadi
total perolehan donasi penggalangan dana 12 Agustus 2018 sebesar Rp 64.181.600.


Dan saat di tanya wartawan tribunus.co.id tentang bagaimanakah selanjutnya penyaluran donasi yang sudah terkumpul bisa tersalurkan langsung kepada korban gempa Lombok (NTB). Ketua Lembaga Amil, Zakat, Infaq dan Shedekah Nahdlatul Ulama ( LAZISNU ) Kecamatan Badas Ustadz Fatihuddin SE. mengatakan "Seluruh donasi yang terkumpul akan di salurkan melalui LAZISNU PCNU Kabupaten Kediri yang kemudian akan di teruskan kepada LAZISNU PWNU Jatim, namun masih menunggu beberapa hari kedepan setelah pengumpulan semua donasi yang di galang oleh LAZISNU Badas dari berbagai kegiatan termasuk jamiyyah rutinan di tiap-tiap ranting NU se Kecamatan Badas. Dan kami juga masih berharap kepada seluruh masyarakat di manapun berada yang berkehendak menyalurkan bantuan berupa uang bisa di kirimkan langsung melalui Bank BRI Syariah dengan No Rek : 103 852 4441 (Kode Bank 4221) a/n Lazisnu MWCNU Badas Kediri". Imbuhnya.

Sementara itu Ketua MWC NU Badas H. Khoirul Basar M. Pd. Menambahkan " Dengan adanya aksi seperti ini, karna ini bertepatan dengan perayaan HUT RI ke 73, harapannya kepada warga Nahdliyyin Badas kususnya untuk lebih menancap dalam dada prihal kepedulian sesama bangsa dan sebagai wujud ekspresi berkebangsaan". (Amin)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama