-->

BNN Kabupaten Kediri Bersama Puskesmas Purwoasri, Sosialisasi Deteksi Dini Bahaya Merokok Dan Napza




KEDIRI, TRIBUNUS.CO.ID - BNN Kabupaten Kediri bersama UPTD Puskesmas Purwoasri Kabupaten Kediri menggelar sosialisasi deteksi dini terkait bahaya merokok dan Napza di Balai Desa Purwoasri Kecamatan Purwoasri Kabupaten Kediri Jawa Timur. Sabtu (25/8/2018).

Hadir dalam sosialisasi tersebut, Seksi P2M BNN Kabupaten Kediri Alfian Nurcahya, petugas UPTD Puskesmas Purwoasri ,pelajar SLTP - SLTA dan guru pendamping se wilayah Kecamatan Purwoasri,Kepala Desa,  serta Babinsa dan Bhabinkamtibmas Purwoasri.

Dalam sosialisasi tersebut, BNN Kabupaten Kediri memberikan materi tentang bahaya penyalahgunaan narkoba, siswa mulai sejak dini diharuskan paham apa itu narkoba sebenarnya yang sering didengar siswa maupun semua orang di media sosial.


Tidak hanya itu pengenalan sejak dini tersebut merupakan sebagai bentuk tekanan terhadap peredaran narkoba dilingkungan pelajar maupun para guru pendamping, agar mereka bersih dari penyalahgunaan.

BNN menyampaikan" Siapapun mereka yang terlibat dengan narkoba  baik itu pengedar, pemakai dan bandar bisa terjerat hukum, karna pemerintah menegaskan untuk menolak narkoba.

Selain narkoba, merokok salah satu dari penyebab penyakit jantung, kanker dan lain lain, maka dari itu mari biasakan hidup sehat tanpa merokok.
Mari kita semua hindari penyalahgunaan narkoba supaya kedepan kita benar benar menjadi generasi ujung tombak bangsa. (har)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama