-->

Kapolresta Denpasar Dampingi Kapolda Bali Datangi TKP Kebakaran Kapal Ikan di Benoa


Polda Bali, Polresta Denpasar, Polsek Benoa, TRIBUNUS.CO.ID - Seluruh jajaran personil Polsek Benoa melaksanakan pengamanan dan pengaturan jalur terkait dengan adannya kebakaran kapal ikan.

Kebakaran hebat terjadi pada hari Senin, (9/7/18), di dermaga barat utara Pelabuhan Benoa, kegiatan pengamanan maupun pengaturan langsung dikendalikan Kapolsek Benoa Kompol Made Sukerti, S.H.

Api berkobar diketahui sejak dini hari pukul 02.30 wita dan belum dapat dipadamkan sampai saat ini.

Kapolsek Benoa Kompol Made Sukerti, S.H. mengatakan, sekurang-kurangnya sudah 40 unit kapal terbakar dalam peristiwa itu, api masih berkobar disertai kepulan asap pekat di antara kapal-kapal nelayan di dermaga perikanan Pelabuhan Benoa.

Personil sudah kami perintahkan untuk mengamankan lokasi, dan pengaturan kelancaran mobililitas kendaraan pemadam kebakaran.

"Sampai saat ini tim dari damkar kodya Denpasar bersama dengan damkar dari Pelindo III Benoa masih melakukan pemadaman, ujar Kapolsek Benoa Kompol Made Sukerti. (Bna33).
[9/7 15:52] Kasi humas benos: Jajaran Personil Polsek Benoa Polresta Denpasar, Amankan Lokasi Kebakaran Kapal, Pengecekan TKP Oleh Bapak Kapolda Bali

Polda Bali, Polresta Denpasar, Polsek Benoa- Rombongan bapak Kapolda Bali bersama dengan pejabat utama Polda Bali melakukan pengecekan tempat kejadian terbakarnya kapal ikan di Pelabuhan Benoa.

Rombongan bapak Kapolda Bali Irjen Pol P. Golose diterima oleh Dirpolair Polda Bali, Kapolresta Denpasar bersama jajaran dari instansi terkait Pelabuhan Benoa, Senin (9/7/18) jam 11.30 wita.

Dalam pengecekan tersebut, menerima laporan langsung dari Kapolsek Benoa Kompol Made Sukerti.

Ada 40 unit kapal ikan yang terbakar yang sudah siap untuk berlayar dan sudah terisi bahan bakar solar, sehingga pemadaman membutuhkan waktu agak lama, terang bapak Kapolda Bali.

Lebih lanjut dijelaskan, pihak Kepolisian siap mengamankan bersama dengan instansi terkait dan tim dari Basarnas serta PMK Kodya Denpasar bahu membahu memadamkan api.

"Dan pihak Kepolisian akan melakukan  penyelidikan, namun sampai saat ini jumlah kerugian belum bisa dihitung masih menunggu hasil keterangan saksi saksi," ujar bapak Kapolda Bali. ( Bna33).

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama