TRIBUNUS.CO.ID - Ada yang menarik dalam perayaan Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke 72 di Mapolda Sulawesi Tengah Pagi tadi, Seorang anggota Polsek Dampal Utara Bripka Palirante diganjar pin emas dari Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian.
Atas dedikasi dan upaya positif Bripka Ashar Palirante di pulau Lingian yang merupakan salah satu pulau terluar di Sulteng yang berbatasan dengan Malaysia
Pemberian pin emas dari orang nomor satu di Mabes Polri itu merupakan kebanggan tersendiri bagi jajaran Polres Tolitoli, pasalnya pemberian tersebut merupakan satu-satunya yang hanya diberikan bagi anggota Bhabinkamtibmas Damput Res Tolitoli yang mewakili Polda Sulteng.
Bripka Palirante bertugas sebagai Bhabinkamtibmas pulau terluar Lingian di Kecamatan Dampal Utara Kabupaten Tolitoli, dan pin emas disematkan langsung oleh Kapolda Sulteng Brigjen Pol. Ermi Widyatno pada peringatan HUT Bhayangkara ke 72 di Lapangan Mapolda
"Saya merasa bangga dengan anggota saya yang sudah berdedikasi dan meluangkan waktunya untuk melakukan hal yang positif ini, kiranya hal positif tersebut bisa menjadi motivasi buat anggota lain, dan ini adalah anugrah Pin Emas Kapolri ke - 3 Kalinya bagi Bhabinkamtibmas Tolitoli, ujar Kapolres Tolitoli AKBP M. Iqbal ASik Rabu (11/7).
"Yang bersangkutan memang seorang Bhabinkamtibmas yang berkinerja baik, upaya dan pengemban fungsi Bhabin sangat terlihat di pulau yang berpenghuni 96 KK itu, membangun komunitas Nelayan, menggerakkan potensi dan partisipasi masyarakat sampai pada kepedulian Bripka Parlirante terhadap perlindungan Satwa yang dilindungi yaitu burung maleo yang semakin sedikit populasi nya di sulteng, itu sangat dirasakan oleh masyarakat " tutup Iqbal.
Admin 081357848782 (0)