KEDIRI, TRIBUNUS.CO.ID - Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Kediri Kamis pagi (12/7/2018) melaksanakan donor darah di PMI Kabupaten Kediri yang diikuti oleh Kepala BNN AKBP L. Dewi Indarwati. Amk. SH. MM beserta jajarannya.
Dikatakan L. Dewi kepada tribunus.co.id bahwa "Kegiatan donor darah ini dalam rangka menyemarakkan Hari Anti Narkotika Internasional (HANI) 2018 dengan melibatkan semua jajaran petugas BNN Kabupaten Kediri dan PMI yang berlangsung di Kantor PMI Kabupaten Kediri" tutur L. Dewi.
Lebih lanjutnya"bahwa selain dalam rangka peringatan hari Hani 2018, kegiatan donor darah ini juga dalam rangka membantu PMI Kabupaten Kediri untuk menambah stok darah "dan donor darah mengindikasikan para pendonor masih bersih dan sehat, sehingga kampanye anti narkoba ini bisa sangat bermanfaat bagi masyarakat yang nantinya memerlukan bantuan darah" Pungkasnya. (har)
Admin 081357848782 (0)