-->

Gabungan Radio Bersama PT. Mulia Nusa Indonesia Gelar Halal Bihalal Bersama Fans




KEDIRI, TRIBUNUS.CO.ID - Momen Lebaran Idzul Fitri 1 Syawal 1439 H dimanfaatkan oleh gabungan Radio bersama PT. Mulia Nusa Indonesia Di Kediri dengan menggelar rangkaian acara halal bihalal bagi penggemar fans radio yang dilakasanakan di Rumah mama Doni Dusun Sarirejo Desa Klampisan Kecamatan Kandangan Kabupaten Kediri.Sabtu (23/6/2018).

Dalam halal bihalal ini juga dilaksanakan pengobatan gratis dari PT. Mulia Nusa Indonesia bagi para tamu. Juga dihadiri kru dari Radio yang ada di Kediri dan Jombang serta masyarakat penggemar radio , suasana kerukunan dan keakraban terlihat jelas, dimana dalam kegiatan ini juga disediakan jamuan dan hiburan musik serta pembagian doupres dari setiap pembelian kupon yang akan diundi.


Mama doni dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh para tamu ,paguyupan serta  penggemar radio yang sudah berkenan hadir diacara ini, semoga acara ini tahun demi tahun dapat mempererat tali silaturahmi dan menjadikan sedulur saklawase. Untuk menyambut para tamu, Mama Doni menyuguhkan suara khasnya duet dengan bang Kallo PJ Usaha Radio Airlangga FM Kediri.

Sementara perwakilan Radio Jawara Karang Dinoyo Kepung bapak Warsono, juga menyampaikan ucapan selamat datang kepada seluruh kru ,fans dan direktur durektur radio perwakilan instansi masing masing, semoga terselenggaranya acara ini dapat memupuk erat tali persaudaraan kita semua" dan tak lupa ini masih momen lebaran kami ucapkan Minal Aidin Walfaidzin Mohon Maaf Lahir dan Batin "tuturnya diatas panggung.

Rangkaian acara demi acara dapat disaksikan dengan suasana indah rukun nan damai, dimana setiap perwakilan radio yang hadir wajib tampil diatas panggung untuk memberikan sambutan sambutan dan menghibur para tamu, warga dan penggemar radio dengan reques lagu masing masing.(har)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama