-->

Emil Dardak, Siap Menang Di Kandang Gus Ipul.


PASURUAN, TRIBUNUS.CO.ID - Emil Elestianto Dardak, terus melakukan safari politiknya di pasuruan. Kali ini pendamping Khofifah Indar Parawansa ini berkunjung kesejumlah Kiai dan pondok untuk mendapatkan dukungan di kandang rivalnya Saifullah Yusuf (Gus Ipul) dalam pilkada Jawa Timur 2018.

Dalam kunjungannya, Emil dan sang istri Arumi Bachisin ini mendapat sambutan hangat dari keluarga besar Ponpes Roudlotun Nur Salim Dorokaton, Pasuruan. Senin (28/5/2018). Selain itu, wakil presiden Asosiasi Kepala Daerah se Asia Pasifik disambut ribuan santri yang berjam-jam menunggu kesatangan pendamping Khofifah Indar Parawansa tersebut.

Tidak hanya mendapatkan dukungan dan doa restu dari KH. Halim Djasim, Emil Dardak dan istrinya dinobatkan sebagai santri kehormatan Ponpes Roudlotun Nur Salim.

Selain berkunjung ke Ponpes Roudlotun Nur Salim, doktor lulusan Ritsumaikan Jepang di Pasuruan  berlanjut. Emol menggelar santap sahur bersama warga Pasuruan di kediaman H. Fakih Purwosari Pasuruan, Selasa dini hari (29/5/2018). Yang merupakan daerah kelahiran Saifullah yusuf Cagub nomer urut 2 tersebut.

H. Faqih Ketua Tim Pemenangan Khofifah-Emil Kabupaten Pasuruan menuturkan sengaja mengundang Emil Dardak agar masyarakat Pasuruan khususnya kecamatan Purwosari kenal lebih dekat dengan Emil Dardak.

" Sosok Emil Dardak adalah profil yang komplit, selain kader NU tulen juga memiliki latar belakang pengalaman di dunia infrastruktur di level nasional dan internasional. Bagi saya ikut memenangkan Khofifah-Emil adalah wajib hukumnya," katanya.

Tak sampai disitu, safari politik Emil terus berlanjut ke KH. Sholeh Badrudin, pengasuh Pondok Pesantren Ngalah, Purwosari, Kabupaten Pasuruan. Dengan mendapatkan dukungan dan amunisi doa dari KH. Sholeh Badrudin, pasangan nomer urut 1 ini bisa menang di kandang sang rival.

Menurut Bupati non aktif Trenggalek, dengan silaturahim selama 2 hari di pasuruan dan bertemu para tokoh sentral diharapkan menambah semangat san semakin islnsentif menjalin silaturahim dengan jaringan pondok pesantren.

 "tentunya silaturahmi dengan beliau dan diterima dengan baik ini akan semakin menambah semangat kami untuk semakin intensif menjalin silaturahmi dengan jaringan-jaringan pondok pesantren yang beliau miliki. Kami akan terus melanjutkan silaturahmi ini," kata Emil.

Dikatakannya, silaturahim yang dibangun ini sebagai bentuk komitmen Emil, untuk menyampaikan kepada santri-santri akan menjadi pemimpin yang bisa membangun umat.

" Pada intinya kunjungan kami ini adalah silaturahmi, wejangan-wejangan beliau tentunya akan menjadi sebuah komitmen kami untuk kami sampaikan kepada santri-santri beliau, bawasanya kami akan membangun komitmen menjadi pemimpin yang bisa membangun umat,"  pungkasnya.  (farel)

0 Komentar

Lebih baru Lebih lama